Sukses

Lifestyle

Meiline Tenardi Dianugerahi Penghargaan Woman of the Year 2024 Kategori Influential Woman in Future Insight

Fimela.com, Jakarta Meiline Tenardi menerima penghargaan bergengsi Woman of the Year 2024 dalam kategori Influential Woman in Future Insight yang diberikan oleh Yayasan Duta Indonesia Maju dan Mobiliari Robb Report. Penghargaan ini menjadi pengakuan atas kontribusi luar biasa Meiline dalam memberdayakan perempuan dan memperjuangkan hak-hak mereka melalui berbagai inisiatif sosial, pendidikan, serta advokasi.

Sebagai seorang pemimpin perempuan yang visioner, Meiline berkomitmen untuk terus mendorong perubahan positif bagi perempuan di Indonesia. Ia  aktif dalam kegiatan sosial yang bertujuan meningkatkan kesadaran akan pentingnya peran perempuan dalam masyarakat, serta memperjuangkan kesetaraan dan keadilan gender.

 

Berperan aktif membangun bangsa

Dalam wawancara sebelum menerima penghargaan, Meiline menyampaikan rasa syukur dan kebanggaannya. “Saya merasa sangat terhormat dan bersyukur atas penghargaan ini. Ini menjadi pendorong dan penyemangat bagi saya untuk terus berkarya, memperkuat sesama perempuan, dan bersama-sama membangun masa depan yang lebih baik,” ujarnya.

Lebih lanjut, Meiline berharap agar semakin banyak perempuan di Indonesia yang berani bersuara dan mengambil peran aktif dalam pembangunan bangsa. “Harapan saya, semakin banyak perempuan hebat yang berani memperjuangkan hak mereka, berkontribusi di berbagai bidang, dan tidak ragu menjadi agen perubahan untuk memajukan kesetaraan dan keadilan bagi perempuan dan masyarakat secara luas.”

 

Menginspirasi dan mendukung sesama perempuan

Penghargaan ini diharapkan dapat semakin memperkuat langkah Meiline dalam menginspirasi dan mendukung sesama perempuan untuk terus maju dan berkembang, serta menciptakan ruang yang lebih inklusif dan setara bagi semua perempuan di Indonesia.

 

 

 

#Unlocking The Limitless

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading