Sukses

Lifestyle

7 Tanda Orang Cerdas tapi Susah Mencapai Sukses dalam Hidupnya

Fimela.com, Jakarta Otak cerdas dan pintar seringkali menjadi faktor pendukung yang sangat diperlukan dalam banyak kepentingan hidup, salah satunya untuk mendapatkan kesuksesan dan kekayaan. Namun tidak semua hal penentunya adalah kecerdasan, apalagi dalam konteks menjalani hidup secara umum. Ada orang-orang yang sukses justru tidak berdasarkan kecerdasan yang tinggi, melainkan karena sikap rajin dan tekun.

Dengan kata lain, orang sukses ada banyak cara dan jalannya. Justru yang miris, banyak orang cerdas tapi susah sukses. Ini sekian tanda jika seseorang punya otak cerdas tapi tidak bisa mencapai kesuksesan dalam hidup.

1. Cepat paham tapi tak ada inisiatif

Orang-orang cerdas biasanya mudah memahami konteks, cepat belajar hal baru dan ahli dalam melakukan banyak hal meski diberi waktu singkat. Ia tahu otaknya encer tapi sayangnya tidak ada inisiatif untuk memulai suatu usaha ketika ia menginginkan sesuatu. Ia berharap dunia berjalan sesuai keinginannya tapi tidak mau bergerak untuk menjemput bola. Setiap kecerdasan perlu didukung dengan inisiatif memulai sesuatu.

2. Perfeksionis tapi tidak disiplin

Salah satu sifat yang sering membuat orang cerdas terjebak adalah perfeksionisme. Sikap ingin melakukan segala sesuatunya dengan sempurna, takut salah dan takut gagal justru akan menghabat jalan kesuksesan. Bahkan untuk beberapa orang, berpikir berlebihan hingga tidak ada tindakan yang diambil akan melumpuhkan kemajuan. Bayangan bahwa ia tidak akan bisa melakukan sesuatu dengan benar, karena ia memiliki standar tinggi yang ia buat sendiri di otaknya justru menjebak angkah pertama untuk mengusahakan sesuatu.

3. Idealis dengan apa yang dianggap benar

Orang yang cerdas seringkali tahu apa yang ia inginkan dan apa yang benar atau tidak. Ia membangun pemikiran yang jelas dan seringkali meyakini sesuatu secara kuat. Terkadang keyakinan itu menjadi sebuah idealisme yang justru bisa menghambat jalan menuju kesuksesan. Memiliki idealisme secukupnya saja, jangan terlalu saklek dengan apa yang dianggap benar. Karena seringkali berpikiran terbuka dan fleksibel lebih memudahkanmu menemukan jalan sukses dan mendapatkan beragam kesempatan.

4. Kreatif tapi suka menunda pekerjaan

Tidak akan ada perubahan jika tidak ada inisiatif bergerak maju, meskipun orang cerdas sangat kreatif dan inovatif. Kebiasaan bermalas-malasan dan menunda-nunda pekerjaan hanya akan menjauhkannya dari kesuksesan. Orang yang tidak cerdas dan kreatif seringkali gampang mencapai kesuksesan karena ia rajin, tekun, dan efisien dalam menggunakan waktunya. Percuma memiliki gagasan kreatif namun hanya di angan-angan, tak akan mengantarkan pada kesuksesan.

5. Punya banyak ide tapi tidak diwujudkan

Ada kalanya seseorang yang cerdas memiliki banyak ide menarik di otaknya, tapi tidak diwujudkan. Akhirnya ide-ide itu menjadi usang dan ketinggaln zaman atau bahkan ditemukan oleh orang lain. Pada akhirnya, hanya akan ada penyesalan karena tak pernah ada kemauan untuk mewujudkan ide tersebut. Entah karena kemalasan dan suka menunda pekerjaan, atau karena punya kesibukan lain, tidak adanya tekad untuk mewujudkan ide bagus pasti hanya akan membuatmu jalan di tempat.

6. Konsentrasi jangka pendek karena gampang bosan

Orang-orang cerdas seringkali gampang bosan jika tidak ada rangsangan intelektual yang membuatnya tertarik untuk mengulik sesuatu. Ia selalu butuh tantangan dan kesempatan melakukan sesuatu yang baru agar konsentrasi dan fokusnya tetap tinggi. Namun semangat itu seringkali padam dengan sendirinya, sehingga dibutuhkkan kemaudan dan tekad kuat dari dalam diri untuk mewujudkan kesuksesan itu sendiri. Jika dibiarkan konsentrasi melemah karena bosan, pasti tak akan ada kemajuan.

7. Tidak mendapatkan dukungan dan kesempatan

Perjalanan hidup setiap orang pasti berbeda-beda, termasuk kesempatan dan peluangnya dalam menemukan jalan kesuksesan. Atau mungkin terhalang restu dan dukungan dari orang-orang terdekat sehingga menghalangi jalannya untuk mencapai kesuksesan yang diinginkan. Namun orang-orang dengan keterbatasan ekonomi dan lain sebagainya, tak cukup hanya berbekal tekad kuat, butuh modal lain untuk mendukung jalannya.

Itu dia beerapa tanda jika ada orang sukses tapi ternyata susah mendapatkan kesuksesan. Bisa jadi faktornya internal atau eksternal.

#Unlocking The Limitless

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading