Fimela.com, Jakarta Menjadi pribadi yang disukai dan dirindukan banyak orang adalah dambaan semua orang. Seringkali hal ini dapat meningkatkan kebahagiaan, memperluas jaringan pertemanan, dan membuka peluang baru dalam hidup. Perlu diakui bahwa tidak semua orang memiliki pembawaan menyenangkan sehingga bisa disukai dan dirindukan banyak orang. Seseorang butuh punya kriteria tertentu sehingga dianggap lebih disukai dari banyak orang pada umumnya.
Tidak jarang, kita bisa menilai dari sikap dan sifat yang dimiliki, bahkan dari kebiasaannya saat berbicara. Jika seseorang adalah tipe yang mudah disukai dan dirindukan banyak orang dari caranya berbicara, biasanya ia menunjukkan tanda-tanda berikut.
Advertisement
1. Senyuman tulus
Salah satu pertanda jika seseorang adalah tipe yang mudah disukai adalah dari caranya tersenyum kepada orang lain secara ramah dan tulus. Murah senyum adalah sebuah kelebihan yang patut dipertahankan, apalagi saat bertemu dengan orang. Itu menunjukkan sikap hangat dan keterbukaan menerima kehadiran orang lain. Sikap positif ini ditunjukkan secara alami sehingga aura hangat bisa diterima dengan baik oleh orang yang sedang diajak bicara atau berinteraksi.
2. Tatapan mata yang intens
Kontak mata sangat penting ditunjukkan saat berbicara, karena itu menunjukkan sikap menghargai dan menghormati lawan bicara. Ketika seseorang menunjukkan perhatian yang intens dari tatapan matanya, maka orang yang sedang diajak bicara juga akan merasa dirinya didengarkan dan tidak diabaikan. Bahkan cukup dengan tatapan mata, sudah bisa menciptakan komunikasi tanpa mengucap sepatah kata, karena kamu menunjukkan sikap perhatian, terlibat dan tertarik secara seksama mendengarkan apa yang sedang mereka katakan.
Advertisement
3. Menjadi pendengar yang baik
Kamu akan cenderung mudah disukai dan dicintai banyak orang ketika bisa menjadi pendengar yang baik. Ketika orang sedang mengungkapkan isi hati dan pikirannya, kamu tidak pernah menyela untuk mengganti topik atau memotong pembicaraan karena sibuk dengan urusanmu sendiri. Keegoisan dan keinginan selalu diperhatikan sebaiknya disingkirkan jauh, karena itulah yang membuatmu tidak disukai banyak orang. Menunjukkan fokus pada kepentingan orang lain ternyata membuatmu disukai ketika sedang terlibat percakapan.
4. Tunjukkan empati dan rasa peduli
Menunjukkan minat yang tulus pada apa yang orang lain katakan bisa menjadi kunci kamu lebih disukai banyak orang. Dengarkan dengan penuh perhatian dan berikan empati terhadap apa yang mereka rasakan. Dengan begitu, interaksi dalam percakapan bisa menjadi lebih mendalam dan bermakna. Bersikap positif dan antusias dalam berinteraksi dengan orang lain akan memberikan kesan diterima dan dipahami. Hindari juga bersikap mengeluh, menjelekkan orang lain, atau membicarakan hal-hal negatif.
Advertisement
5. Bersikap percaya diri dan otentik
Percaya diri juga bisa menjadi kunci lebih disukai orang lain apalagi saat berbicara, karena ada energi positif yang terpancar ketika kamu berinteraksi dengan orang lain denggan sikap percaya diri. Sebaliknya, orang yang minder tak akan enak diajak bicara karena fokusnya selalu kepada kekurangannya, ketidakmampuannya melakukan sesuatu dan segala sikap kecil hati yang bikin jengah. Jadilah diri sendiri yang asli dan memberikan aura menyenangkan untuk diajak bicara.
6. Tutur kata yang sopan
Dengan siapa saja kita berbicara, sebaiknya menggunakan kata-kata yang sopan, santun dan selalu menghormati orang lain. Tunjukkan rasa menghargai dan menghormati orang lain dengan tidak berkata kasar, menghina, menyindir atau merendahkan orang lain. Jika memang tak suka dengan seseorang, tak perlu bersikap palsu, tapi bersikaplah netral. Tunjukkan rasa hormat terhadap perbedaan pendapat dan keyakinan.
Advertisement
7. Berikan pujian yang tulus
Salah satu hal juga yang menjadikan seseorang lebih disukai saat berbicara adalah mampu memberikan pujian yang tulus kepada orang lain atas pencapaian dan kelebihan mereka. Pujian yang tulus dapat membuat orang lain merasa bahagia dan dihargai. Tapi hindari pujian yang berlebihan dan terkesan palsu. Lakukan secukupnya dan seperlunya, karena dengan begitu akan terasa lebih tulus. Ketulusan itulah yang disukai banyak orang.
8. Tidak mendominasi percakapan
Jadilah komunikator yang baik dengan tidak menjadi seseorang yang selalu mendominasi percakapan. Sampaikan ide dan pikiran dengan jelas dan mudah dipahami.Gunakan bahasa tubuh yang positif dan tunjukkan antusiasme saat berkomunikasi, namun bukan berarti selalu menjadi orang yang bicara panjang lebar dan selalu ingin didengar. Komunikasi yang baik seharusnya dua arah dan seimbang. Jadi, jadilah pendengar yang baik dan berikan perhatian juga kepada orang lain.
Advertisement
9. Bahasa tubuh yang terbuka
Bahasa tubuh yang hangat dan terbuka adalah kunci lainnya untuk tampil lebih disukai. Tidak melipat tangan di dada atau memposisikan tubuh menjauhi orang yang sedang bicara. Mengangguk sebagai tanda setuju juga merupakan bahasa tubuh yang terbuka. Memiliki pengetahuan dan wawasan yang luas tentang berbagai topik juga bisa menjadi pendukung percakapan, atau memiliki selera humor yang baik dan dapat membuat orang lain tertawa.
Ingat, bahwa kunci untuk menjadi pribadi yang disukai dan dirindukan adalah menjadi menjadi dirimu sendiri tapi versi yang terbaik. Yang penting tunjukkan ketulusan, kebaikan, dan rasa peduli kepada orang lain.
#Unlocking The Limitless