Sukses

Lifestyle

Beri Jaminan Air Minum Aman dan Bebas Kontaminasi, Brand Water Purifier Favorit BTS Kantongi Sertifikat Halal

Fimela.com, Jakarta Air yang bersih merupakan salah satu aspek terpenting untuk mendukung kehidupan manusia. Namun faktanya, tidak semua daerah memiliki akses air bersih yang layak untuk dikonsumsi. Beruntungnya dengan perkembangan zaman yang semakin canggih, terdapat alat yang mampu membantu menjernihkan dan memurnikan air agar layak diminum, yaitu water purifier.

Water purifier merupakan alat pemurni air yang berfungsi menjaga keamanan air minum. Alat ini bisa menyaring kandungan-kandungan yang tidak diinginkan dalam air seperti  kotoran, zat berbahaya, dan kontaminan yang mungkin tersembunyi di pasokan air kita.

Agar semakin aman, sertifikasi halal juga perlu diperhatikan pengguna dalam mencari water purifier. Lantas, apa pentingnya water purifier bersertifikat halal dan rekomendasi produknya? Yuk, simak selengkapnya berikut ini.

Mengapa Water Purifier Bersertifikat Halal Penting?

Menurut Esha Mahendra selaku Halal Influencer & Co-Founder Guresu, sistem water purifier bersertifikat halal tidak hanya memastikan bahwa air dapat diakses oleh masyarakat muslim, tetapi juga menjamin kualitas air yang murni dan bebas kontaminasi.

“Mindset kita dalam muslim, halal itu akan selalu terkait dengan kata ‘thayyib’ yang berarti baik, bersih, dan higienis. Jadi konteksnya halal nggak melulu untuk muslim, tetapi yang non-muslim pun juga bisa dapat benefit dari produk yang sudah memiliki sertifikat halal,” ujarnya dalam sesi diskusi Coway yang bertajuk “Change Your Water, Change Your Life”, di kawasan Jakarta Selatan, (7/5).

Menurut Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2014 tentang Jaminan Produk Halal (JPH), sertifikat halal merupakan pengakuan kehalalan suatu produk yang dikeluarkan oleh BPJPH (Badan Pengelola Jaminan Produk Halal) berdasarkan fatwa halal tertulis dari MUI. kehalalan suatu produk tidak hanya meliputi makanan, minuman, obat-obatan, kosmetik, tapi juga peralatan rumah tangga meliputi seluruh produk yang dikenakan orang.

Rekomendasi Water Purifier Bersertifikat Halal

Memahami kebutuhan masyarakat Indonesia akan produk water purifier yang aman dan bebas kontaminasi, Coway, perusahaan pemurni air dan udara asal Korea Selatan, resmi mengantongi sertifikat halal dari BPJPH.Hal ini menjadikan Coway sebagai water purifier halal pertama dari Korea.

Brand yang menjadikan BTS sebagai brand ambassador ini memiliki sertifikat halal dari BPJPH dengan noor ID00410016391850324 untuk 5 jenis produk water purifier Coway yang tersedia di Indonesia. Mulai dari Cinnamon (P-6320R), Core (CHP-671R), Ombak (CHP-7310R), Neo Plus (CHP-264L), dan Villaem II (CHP-18AR).

Sertifikasi yang terbit pada 28 Maret 2024 ini menandai komitmen perusahaan dalam memberikan kemurnian di setiap tetes air minum berkualitas hasil filtrasi water purifier Coway.

Dengan dirilisnya sertifikat ini, produk water purifier Coway telah terjamin kehalalannya. Termasuk bahan baku yang digunakan mulai dari komponen pipa hingga sistem penyaringan yang dilewati air.

Perlu diketahui, bahwa kontaminasi dari fasilitas atau lingkungan dapat menyebabkan masuknya bahan haram ke dalam produk. "Pemeriksaan dilakukan mulai dari bahan baku sampai dengan fasilitas produksi pemurni air Coway. Selain itu, perusahaan juga diminta untuk membentuk sebuah tim manajemen halal, yang bertugas untuk mengontrol secara mandiri implementasi kriteria Sistem Jaminan Produk Halal (SJPH) yang menjadi prasyarat sertifikasi halal,” ujar Dr. Ir. Muslich, M.Si, halal partnership and audit services director LPPOM.

Rangkaian sertifikasi halal dari Coway dilanjut dengan kegiatan CSR yang menyasar beberapa masjid sepanjang tahun ini. Per Juli 2024, Coway telah mendonasikan produk water purifier dan air purifier ke tujuh masjid di JABODETABEK dan berencana untuk menargetkan lebih banyak masjid. Inisiatif ini merupakan langkah awal Coway untuk meningkatkan kepercayaan publik terhadap produk water purifier, khususnya di kalangan masyarakat Muslim, sekaligus untuk menyediakan akses air minum murni dan berkualitas. Penggunaan water purifier juga dapat menekan penggunaan botol kemasan plastik sekali pakai, sehingga lebih ramah lingkungan, sejalan dengan visi Coway sebagai perusahaan yang selaras dengan alam.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading