Fimela.com, Jakarta Kulit wajah merupakan aset yang harus dijaga dan diberikan perawatan yang baik agar terhindar dari risiko-risiko kerusakan yang ada. Paparan sinar matahari yang keras hingga paparan polusi yang semakin berat menjadikan wajah kotor dan kusam. Penggunaan produk perawatan wajah harus tepat sesuai dengan kebutuhan agar memberikan efek yang mutakhir.
Serum wajah adalah salah satu produk skincare yang paling digunakan karena sifatnya yang lebih ringan dibandingkan produk-produk lainnya. Selain itu, kandungan yang terdapat di dalam serum dapat memberikan efek maksimal pada kesehatan kulit wajah. Dilansir dari healthline.com, berikut adalah sederet manfaat dari penggunaan serum wajah.
Advertisement
Manfaat penggunaan serum wajah
Sebelum menggunakan serum wajah, Sahabat Fimela harus mengetahui jenis-jenis serum secara umum, yaitu:
- Anti-aging serum
- Skin-brightening serum
- Hydrating serum
- Free-radical fighting serum
- Acne-prone serum
Jika Sahabat Fimela menggunakan serum wajah yang sesuai dengan kebutuhan, serum wajah akan memberikan banyak sekali manfaat. Berikut adalah manfaat dari pengguanan serum wajah:
Menyerap dengan cepat ke dalam kulit
Serum merupakan skin care yang lebih ringan jika dibandingkan dengan krim pelembap. Konsistensi yang lebih ringan menyebabkan serum lebih cepat menyerap ke dalam kulit tanpa harus menunggu lama. Maka dari itu, penggunaan serum wajah menjadi awalan pada tahap penggunaan skincare.
Menenangkan kulit sensitif
Dengan sifatnya yang ringan, serum merupakan pilihan yang baik untuk orang-orang yang memiliki acne-prone skin atau kulit berminyak.
Membantu menyamarkan garis dan kerutan pada wajah
Penggunaan serum yang sesuai dengan kebutuhan akan lebih bermanfaat, seperti penggunaan serum yang mengandung retinol. Serum yang mengandung retinol dapat membantu menyamarkan garis-garis pada wajah dan juga kerutan yang muncul.
Melindungi wajah dari radikal bebas
Serum yang memiliki kandungan vitamin C, vitamin E, ferulic acid, teh hijau, resveratrol, dan astaxanthin dapat menghindari risiko-risiko yang disebabkan oleh paparan sinar UV dari matahari dan polusi. Paparan sinar UV dan polusi dapat menyebabkan penuaan dini pada wajah dan munculnya kerutan-kerutan.
INNISFREE X Steven Harrington hadirkan serum dengan desain baru yang menggemaskan
Tahun ini, INNISFREE kembali berkolaborasi dengan Steven Harrington untuk merilis serum-serum wajah edisi terbatas. Melalui desain eksklusif yang penuh warna, Steven banyak menggunakan karakter unik pada karyanya untuk menciptakan ilusi komunikasi dua arah dengan penikmat seni yang kemudian diadaptasi dalam kemasan serum-serum INNISFREE.
Dengan desain yang menggemaskan, Sahabat Fimela tetap bisa mendapatkan produk-produk ini dengan harga yang ekonomis. Berikut adalah serum-serum yang ada di dalam edisi terbatas INNISFREE X Steven Harrington.
Retinol Cica Moisture Recovery Serum berfungsi untuk menenangkan kulit dengan kandungan Centella Asiatica dan dapat membantu memutus siklus jerawat dan mengatasi bekasnya. Vitamin C Green Tea Enzyme Brightening Serum merupakan serum andalan yang dapat mengatasi noda hitam dan kulit kusam. Green Tea Seed Hyaluronic Serum merupakan hydrating serum yang dapat menghidrasi kulit lebih cepat, lebih kuat, dan lebih mendalam hingga 72 jam dan memberikan efek glowing secara instan.
Penulis: FIMELA Karina Alya