Fimela.com, Jakarta Jika kamu tinggal di iklim yang lembab, cuaca musim yang panas mungkin akan membuat rambut kamu kusut. Terlebih kamu memiliki rambut kerinting tentu akan lebih sulit untuk di atur. Namun, kebanyakan kita tidak tahu penyebab dan cara terbaik untuk mengatasinya.
Berbeda dengan rambut ikal yang banyak diidamkan oleh perempuan. Rambut yang yang cantik dan berkilau juga banyak disukai oleh perempuan. Yang kita tahu bahwa rambut keriting terjadi karena faktor gen, padahal ada banyak penyebab rambut menjadi keriting.
Rambut memiliki beberapa fungsi biologis, terutama untuk melindungi kulit kepala dari sinar matahari dan membuatnya tetap hangat di cuaca yang dingin. Folikel rambut luru akan menghasilkan serat rambut lurus, sedangkan rambut keriting akan memiliki folikel melengkung. Berikut beberapa penyebab rambut keriting yang mungkin belum kamu tahu:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
1. Perubahan Hormon
Hormon dapat menjadi faktor utama rambut kamu keriting. Tentunya hormone dapat mempengaruhi struktur folikel rambut di berbagai titik, biasanya rambut keriting akan menjadi lebih tebal dan lebih berat. Mungkin ibu atau ayah kamu memiliki rambut keriting, hal ini juga dapat menurun ke kamu.
2. Lingkungan
Masalah lingkungan terdekat, mungkin kamu tinggal di iklim yang lembab sepanjang waktu dan pindah di pegunungan yang kering yang sejuk akan mengubah tekstur rambut dan terlihat sedikit berbeda.
3. Kondisi Kesehatan
Kondisi kesehatan tertentu juga dapat mengubah tampilan tekstur rambut kamu, hal ini dapat terjadi secara permanen maupun sementara. Beberapa obat-obatan maupun perawatan juga akan mengubah tampilan rambut kamu.
4. Nutrisi
Yang terakhir makanan yang kamu konsumsi dan suplemen nutrisi yang kamu konsumsi. Beberapa makanan atau vitamin akan membuat rambut kamu berubah, bisa menjadi keriting atau lurus.
Advertisement
Cara Merawat Rambut Keriting
5. Memilih Shampoo dan Kondisioner yang Tepat
Carilah sampo dan kondisioner yang dirancang khusus untuk rambut keriting. Seperti berikut:
- Minyak alami atau esensial seperti minyak kelapa.
- Lidah buaya.
- Keratin.
- Mentega shea.
- Sutra terhidrolisis dan protein hewani.
- Ekstrak tumbuhan.
Meskipun kamu tidak mencuci rambut setiap hari, maka gunakanlah sampo yang ringan dan mengandung pembersih yang lembut serta bahan pengkondisi tambahan.
6. Perawatan Sebelum Keramas
Selain itu jika kamu memiliki rambut yang kasar atau keriting, mungkin kamu harus mencoba menggunakan perawatan sebelum keramas. Kamu dapat menggunakan kondisioner sebelum dan sesuah keramas. Rambut yang keriting dan kasar cenderung akan kehilangan kelembabpan yang sangat cepat.
7. Jangan Menyikat Rambut Keriting
Kamu harus menahan untuk menyisir rambut keriting. Gunakanlah sisir yang berongga sebelum keramas. Setelah encuci rambut cukup usap dengan jari dan jangan menyikat rambut basah karena akan lebih rentan terhadap kerusakan.
8. Gunakanlah Air Dingin saat Mencuci rambut
Mandi air panas akan menghilangkan minyak alami atau sebum dari kulit kepala dan rambut. Hal ini juga aka membuka kutikula yang membuat helaian rambut rentan kusut dan patah. Selain itu kamu juga perlu membilas dengan air dingin.
Nah itulah beberapa penyebab rambut keriting yang mungkin belum kamu tahu. Jika kamu memiliki rambut keriting maka harus memikirkan perawatan yang cocok dan gunakanlah sampoo atau kondisioner yang cocok untuk rambut kamu.