Sukses

Lifestyle

5 Cara Membuat Sandwich yang Mudah dan Enak untuk Sarapan

Fimela.com, Jakarta Saat pagi hari, banyak orang tidak sempat untuk membuat sarapan, karena dikejar waktu untuk pergi ke sekolah atau ke kantor. Padahal sarapan itu sangat penting, untuk menambah energi saat beraktivitas seharian.

Kalau kamu tidak memiliki banyak waktu untuk membuat sarapan, kamu bisa membuat sandwich untuk sarapan. Karena sandwich terbuat dari roti tawar yang dilengkapi dengan sayuran yang bergizi.

Sandwich juga bisa dijadikan untuk bekal dan cocok untuk diet, karena cara membuatnya sangat praktis dan bisa mengenyangkan perut. Berikut cara membuat sandwich yang mudah dan enak, dilansir dari Brilio.net:

 

Spicy Tuna Sandwich

Bahan yang diperlukan:

  • 6 lembar roti tawar
  • 1/2 kaleng tuna
  • 3 sdm mayones
  • 2 sdm saus sambal
  • 1 sdm paprika merah cincang
  • 1 sdm paprika hijau cincang
  • 1 sdm bombay cincang
  • 8 iris tomat
  • 8 iris timun
  • 4 lembar daun selada

Cara membuat:

  1. Tiriskan tuna dan campur dengan mayonais, saus sambal, paprika merah, paprika hijau dan bawang bombay.
  2. Berikan campuran tuna di atas satu lembar roti tawar, lalu tambahkan selembar roti tawar, lapisi lagi dengan daun selada, irisan tomat dan irisan timun.
  3. Kemudian tutup dengan roti tawar, potong sandwich menjadi 2 bagian dan sajikan.

Sandwich Kornet

Bahan yang diperlukan:

  • 3 lembar roti tawar
  • 1 sachet beef kornet
  • 1 telur
  • 1 keju slice
  • Irisan Daun bawang
  • Mozarella secukupnya
  • Selada secukupnya
  • Timun secukupnya
  • Kol secukupnya
  • Saus tomat
  • Saus sambal
  • Mayones secukupnya
  • Mentega

Cara membuat:

  1. Langkah pertama buatlah orak-arik telur yang dicampur dengan daun bawang dan korner.
  2. Lalu panggang roti tawar dengan mentega, tambahkan saos tomat, keju slice, timun, kol dan tutup dengan selembar roti tawar di atasnya.
  3. Berikan tumpukan lagi diatasnya dengan isi mayonaise, telur orak arik, saus sambal dan mozarella, tutup dengan selembar roti tawar.
  4. Panggang sampai keju meleleh dan roti tawar berwarna keemasan.
  5. Jika sudah matang, sajikan sandwich dengan tambahan selada yang segar.

Sandwich Telur

Bahan yang diperlukan:

  • 1 bungkus roti tawar
  • 3 butir telur
  • 1 batang daun bawang iris tipis
  • 1 buah wortel parut kasar
  • Kaldu bubuk secukupnya
  • Minyak secukupnya

Cara membuat:

  1. Pipihkan roti tawar dan basahi pinggiran dengan air, lalu gabungkan kedua roti tawar. Tutup rapat pinggiran roti hingga membentuk seperti kantong.
  2. Kocok telur dengan daun bawang, wortel dan kaldu bubuk. Tuangkan adonan ke dalam kantong roti tawar. Tutup pinggirannya.
  3. Goreng sandwich dengan api sedang, biarkan hingga berwarna keemasan. Potong menjadi 4 bagian dan sajikan.

 

Korean Sandwich

Bahan yang diperlukan:

  • 4 lembar roti tawar
  • 4 lembar smoked beef
  • 100 gram kol
  • 100 gram wortel
  • 4 butir telur
  • Secukupnya keju quick melt
  • Secukupnya lada garam
  • Secukupnya margarin
  • Secukupnya saus sambal

Cara membuat:

  1. Panggang roti tawar dan taburkan keju quick melt diatasnya, biarkan hingga berwarna keemasan. Sisihkan.
  2. Panggang smoked beef dan sisihkan.
  3. Kocok telur, kol, wortel, garam dan lada. Lalu goreng. Sisihkan.
  4. Setelah semua siap, tumpuk roti, telur, smoked beef dan soas sambal menjadi satu. Sajikan.

Sandwich Okonomiyaki

Bahan yang dibutuhkan:

  • 2 lembar roti gandum
  • Selada secukupnya
  • Okonomiyaki
  • 1 buah tomat kecil, iris
  • Mayones pedas
  • Saus sambal

Bahan okonomiyaki:

  • 1/4 kubis ukuran sedang, rajang
  • 1/2 wortel ukuran sedang, parut
  • 1/2 timun ukuran kecil, iris korek
  • 1/2 daun bawang besar, iris tipis
  • 1/2 sosis, iris tipis
  • 1 butir telur
  • 2 sdm tepung terigu
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt merica
  • 1/2 sdt cabai bubuk
  • 1 sdm minyak goreng

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan okonomiyaki, kecuali sosis dan aduk rata.
  2. Goreng 1/2 adonan okonomiyaki dengan api kecil, tata irisan sosis di atasnya dan tuang sisa adonan okonomiyaki diatasnya. Biarkan matang.
  3. Kemudian tata secara menumpuk, roti gandum, selada, okonomiyaki, mayones pedas, saus sambal, tomat dan selada, lalu tutup diatasnya dengan 1 lembar roti gandum. Potong menjadi 2 bagian dan sajikan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading