Sukses

Lifestyle

5 Manfaat Cuka Apel untuk Mencegah Penuaan Dini dan Cara Menggunakannya

Fimela.com, Jakarta Cuka apel adalah fermentasi air apel, yang terbuat dari perasan apel, bakteri baik dan jamur. Proses fermentasinya dilakukan selama beberapa waktu.

Proses fermentasi cuka apel dilakukan selama dua kali, proses yang pertama dilakukan untuk mengubah gula dan pemanis yang terdapat di dalam apel menjadi alkohol, kemudian proses yang kedua dilakukan untuk mengubah alkohol menjadi cuka.

Cuka apel ini sangat terkenal di dunia kecantikan, karena memiliki kandungan enzim, bakteri, pectin dan mineral yang diperlukan untuk merawat kesehatan kulit, agar terhindar dari proses penuaan dini pada kulit.

Selain bermanfaat untuk kulit wajah, cuka apel juga bisa dikonsumsi dan bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubu. Berikut manfaat cuka apel dan menggunakannya, dilansir dari Liputan6.com:

Manfaat Cuka Apel untuk Mengatasi Penuaan Dini

Seiring bertambahnya usia, kulit akan mengalami tanda-tanda penuaan dini seperti munculnya flek hitam, muncul kerutan, elastisitas kulit berkurang dan lain sebagainya. Berikut manfaat cuka apel untuk mengatasi penuaan dini:

Menyamarkan Flek Hitam

Cuka apel memiliki kandungan asam alfa hidroksil, yang bisa membantu mencerahkan wajah, mengangkat sel kulit mati dan mempercepat regenerasi kulit.

Cara menggunakan cuka apel untuk menyamarkan flek hitam sangatlah mudah, campurkan cuka apel dengan air, lalu oleskan ke seluruh wajah dan diamkan selama 30 menit, kemudian bilas hingga bersih dan ulangi dua kali sehari selama 6 minggu.

Menyamarkan Kerutan

Kerutan di wajah merupakan sebuah proses penuaan dini pada kulit, yang disebabkan karena kulit terlalu sering terpapar sinar matahari, yang bisa merusak elastin dan kolagen di dalam kulit.

Cara menggunakan cuka apel untuk mengatasi kerutan, yaitu dengan mengoleskan cuka apel pada area wajah yang berkerut, biarkan meresap selama 30 menit dan bilas dengan air dingin.

Mengencangkan Kulit

Kulit yang mengalami proses penuaan dini biasanya lebih mengendur, karena semakin bertambahnya usia, elastisitas pada kulit akan berkurang . Rutin menggunakan cuka apel bisa membantu mengencangkan kulit.

Cara menggunakannya adalah dengan menjadikan cuka apel sebagai toner, campurlah cuka apel dengan air dan masukkan ke dalam botol spray. Setelah itu semprotkan air cuka apel ke waja minimal dua kali sehari.

Manfaat Cuka Apel yang Lainnya untuk Wajah

Selain membantu mencegah proses penuaan dini pada kulit, cuka apel memiliki sifat antiiritasi, yang bisa membantu mengatasi masalah kulit yang lainnya. Berikut manfaatnya:

Menyembuhkan Jerawat

Cuka apel memiliki manfaat lain untuk menyembuhkan jerawat. Kandungan yang terdapat di dalam cuka apel, bisa mempercepat keringnya jerawat, mencegah peradangan yang disebabkan karena jerawat, serta memudarkan bekas jerawat.

Cara menggunakan cuka apel untuk menyembuhkan jerawat, yaitu dengan mencampurkan cuka apel dengan air, lalu oleskan cuka apel pada bagian yang berjerawat, biarkan hingga cairan mongering dan meresap di dalam kulit.

Mengontrol Minyak

Jika kelenjar minyak memproduksi minyak secara berlebih, bisa menyebabkan beberapa masalah kulit seperti pori-pori tersembat, yang memicu munculnya komedo di kulit, serta menyebabkan kulit wajah terlihat kusam.

Cara menggunakan cuka apel untuk mengontrol minyak di wajah, yaitu campurkan cuka apel dengan air dan masukkan ke dalam botol spray. Gunakan cuka apel secara rutin sebagai toner wajah

Manfaat Cuka Apel untuk Tubuh

Selain bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit, cuka apel bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh, karena memiliki kandungan senyawa asam yaitu gallic, katekin, pektin, asam folat, biotin, kalium dan fosfor.

Cuka apel juga kaya akan kandungan vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, vitamin B6, vitamin C, vitamin E, potassium, kalsium dan magnesium.

Kandungan yang terdapat di dalam cuka apel bisa membantu mencegah diabetes, menurunkan risiko penyakit jantung, menurunkan berat badan, melancarkan sistem pencernaan, mencegah perkembangan sel kanker dan mengatasi peradangan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading