Fimela.com, Jakarta Diet adalah salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menjaga berat badan tetap ideal. Agar sukses mencapai berat badan yang diinginkan, Sahabat Fimela harus menjalankan diet dengan konsisten. Salah satunya adalah menjalan diet ketogenik.
Diet ketogenik atau yang sering disebut dengan diet keto, adalah cara mengatur pola makan tanpa mengonsumsi karbohidrat, tetapi harus mengonsumsi kandungan lemak sekitar 60% hingga 70%.
Selain membantu menjaga berat badan tetap ideal, diet keto juga bisa membantu mencegah diabetes dan penyakit jantung, yang biasanya disebabkan karena obesitas. Berikut makanan yang baik dikonsumsi saat program diet ketogenik, dilansir dari Brilio.net:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Makanan untuk Diet Ketogenik
Saat menjalankan diet ketogenik, makanlah makanan yang memiliki kandungan lemak sekitar 60% hingga 70%. Hindari mengonsumsi karbohidrat, agar berat badan tetap ideal. Berikut makanan untuk diet ketogenik:
Keju
Keju adalah jenis makanan yang hanya memiliki kandungan 1% karbohidrat dalam ukuran 1 ons keju. Sehingga aman dikonsumsi untuk yang menjalankan program diet keto. Keju juga memiliki kalsium yang membantu menjaga sistem imunitas tubuh.
Alpukat
Buah alpukat adalah buah yang paling sering dikonsumsi pada saat mejalankan program diet. Karena dalam 3,5ons buah alpukat memiliki 9gram karbohidrat. Buah ini diperkaya dengan serat yang bisa membuatmu kenyang lebih lama.
Telur
Makanan yang baik dikonsumsi saat menjalankan diet keto yaitu telur. Dalam satu butir telur memiliki 1gram karbohidrat, namun telur diperkaya dengan kandungan protein yang baik untuk diet.
Ikan Laut
Ikan laut sangat cocok dikonsumsi saat menjalankan diet ketogenik, salah satunya adalah ikan salmon, yang diperkaya dengan omega 3, vitamin b3, kalium dan selenium.
Daging
Makanan yang terakhir adalah daging. Daging-dagingan seperti daging sapi, daging ayam, sosis dan semacamnya, memiliki kandungan yang rendah karbohidrat tetapi kaya akan lemak.
Makanan yang Tidak Boleh Dikonsumsi
Selain ada makanan yang bisa dikonsumsi, tentu saja ada makanan yang tidak boleh dikonsumsi oleh seseorang yang menjalankan program diet ketogenik. Karena makanan ini memiliki kandungan karbohidrat yang cukup tinggi.
Makanan yang memiliki kandungan gula harus dihindari, karena bisa meningkatkan kadar insulin di dalam tubuh, yang mengakibatkan perut menjadi mudah lapar dan berat badan menjadi tidak seimbang.
Hindari juga makanan yang kaya akan karbohidrat. Karena karbohidrat membuat perut menjadi lebih cepat lapar dan kenyang. Seperti mengonsumsi singkong, kacang-kacangan, biji-bijian dan lain sebagainya.
Advertisement
Resep Omelete Jamur Ala Diet Ketogenik
Bahan yang diperlukan:
- 3 butir telur
- 3 buah jamur
- 1 sdm keju parut
- ⅕ bagian bawang bombai
- 1 sdm minyak zaitun
- Sedikit garam dan merica
Cara pembuatan:
- Kocok telur dalam mangkuk, lalu tambahkan garam dan merica secukupnya. Kocok hingga lembut.
- Panaskan minyak zaitun di dalam wajan dengan tingkat api sedang.
- Masukkan telur ke dalam wajan. Tunggu selama 1-2 menit.
- Saat telur mulai matang taburi dengan keju, jamur dan bawang bombai di atasnya.
- Lipat telur menjadi dua bagian. Angkat dan sajikan.