Fimela.com, Jakarta Teh tarik adalah minuman yang paling cocok dikonsumsi pada saat siang hari, karena teh tarik ini bisa membantu menghidrasi tubuh, menyegarkan tubuh hingga membantu menenangkan pikiran.
Teh tarik merupakan minuman yang sangat mudah ditemui di Asia Tenggara, termasuk negara Indonesia. Minuman ini sangat disukai banyak orang. Teh tarik terbuat dari perpaduan teh dan susu.
Teh ini disebut tarik karena proses pembuatannya dengan cara mencampur teh dan susu yang unik. Saat mencampur teh dan susu menggunakan teknik menuang dan menarik dari cangkir satu ke cangkir yang lainnya. Teh tarik ini sangat mudah untuk dibuat, berikut tips membuat teh tarik anti gagal yang bisa membantu menghidrasi tubuh, dilansir dari Brilio.net:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Teh Tarik Khas Aceh
Teh tarik merupakan perpaduan teh dan susu yang dibuat dengan cara menarik gelas satu dengan yang lainnya. Proses pembuatan teh tarik ini, menghasilkan rasa teh yang manis dan atasannya berbusa.
Bahan yang diperlukan:
- 2 kantong teh hitam aroma melati
- 60 ml susu evaporasi
- 4 sendok makan susu kental manis
- 300 ml air mendidih
Cara Pembuatan:
- Siapkan 2 gelas kaca yang memiliki pegangan.
- Seduh teh hitam dalam gelas menggunakan air panas.
- Lalu tambahkan susu evaporasi dan susu kental manis.
- Setelah itu siapkan gelas kosong lainnya dan tuangkan gelas yang berisi campuran teh dan susu ke dalam gelas.
- Teruskan hingga berbusa.
- Teh tarik siap disajikan.
Teh Tarik Malaysia
Teh tarik juga terkenal sampe negara Malaysia. Teh tarik khas Malaysia memiliki rasa yang enak dan unik. Teh tarik termasuk minuman nasional di negara Malaysia.
Bahan-bahan:
- 1 sendok makan bubuk teh hitam.
- 300 ml susu cair tanpa rasa
- 100 gram gula merah yang sudah disisir halus
- 4 sendok teh gula pasir
- 13 ruas jahe, iris tipis
- 7 butir cengkeh
- 7 kapulaga hijau
- 1 batang kayu manis
Cara Pembuatan:
- Rebus air dengan gula merah, jahe, kayu manis, cengkeh dan kapulaga.
- Jika sudah mendidih, matikan api dan tambahkan bubuk teh hitam, lalu aduk hingga larut.
- Tambahkan susu cair dan gula pasir. Aduk hingga merata.
- Saring hingga tidak ada lagi ampas teh di dalamnya.
- Untuk menghasilkan busa, teh bisa kocok atau di dalam blender.
- Teh tarik khas Malaysia, siap disajikan.
Advertisement
Teh Tarik Cincau
Agar lebih bervariasi, teh tarik bisa dinikmati dengan tambahan topping menggunakan cincau. Teh tarik cincau ini sangat mudah dibuat dan rasanya enak.
Bahan-bahan:
- Teh hitam bubuk secukupnya
- 500 ml air matang
- 1 saschet krimer
- 1/2 bungkus cincau
- Gula secukupnya
- Es batu secukupnya
Tambahan alat:
- Parutan
- Blender
Cara pembuatan:
- Cincau diparut menggunakan parutan. Cuci hingga bersih dan sisihkan.
- Lalu seduh teh ke dalam air panas, kemudian saring dan blender bersama krimer dan gula pasir.
- Tuangkan ke dalam gelas saji dan tambahkan cincau dan es batu sesuai selera.