Fimela.com, Jakarta Penyakit radang amandel adalah penyakit yang disebabkan oleh virus atau bakteri. Penularan dari radang amandel ini bisa terjadi dari kontak langsung, antara penderita amandel dengan orang lain, seperti menghirup udara setelah penderita bersin, atau berbagi makanan dan minuman antara penderita dan orang lain.
Radang amandel ini bisa disebabkan karena virus diare, virus campak, virus flu, virus pilek, dan virus penyebab penyakit mulut dan kaki serta tangan. Sebenarnya untuk menyembuhkan amandel, bisa dengan membeli obat pereda rasa sakit di apotik tanpa resep dokter. Namun untuk beberapa jenis amandel yang kronsi, bisa disembuhkan dengan operasi yang ditangani oleh dokter.
Radang amandel juga bisa dicegah dengan perilaku dan gaya hidup sehat, seperti rutin minum air putih, mengonsumsi makanan bergizi, rutin menggosok gizi, dan rutin berkumur untuk membersihkan sisa makanan. Berikut ciri-ciri penyakit radang amandel, yang harus diwaspadai agar tidak fatal, dilansir dari berbagai sumber:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Ciri-ciri Umum
Ciri-ciri radang amandel secara umum, ditandai dengan rasa tenggorokan yang terus menerus sakit, kesulitan saat menelan ludah atau makanan, suara terdengar gatal atau serak, mulut berbau tidak sedap, dan mengalami demam.
Bahkan radang amandel ini juga bisa membuat telinga menjadi terasa sakit, sakit perut, sakit kepala, leher terasa kaku yang disebabkan karena pembengkakan pada kelenjar getah bening.
Jika dilihat menggunakan kaca, amandel akan terlihat berwarna merah dan membengkak. Amandel yang sedang kambuh juga memiliki warna bintik-bintik putih atau kuning.
Ciri-Ciri Radang Amandel pada Anak
Radang amandel juga sering kali terjadi pada anak-anak, dengan ciri-ciri seperti suasana hati dan emosi anak mudah berubah, hilangnya nafsu makan pada anak, air liur yang meningkat lebih deras.
Seorang anak yang memiliki radang amandel juga ditandai dengan badan yang demam, kepala pusing, sakit perut, sakit di telinga, dan badan anak menjadi sangat lemah.
Ketika mengalami peradangan pada amandel, amandel akan berwarna merah, lalu di bagian amandel terdapat lapisan kuning atau putih, yang menyebabkan bau mulut, serta kelenjar membengkak di bagian leher.
Advertisement
Ciri-Ciri Radang Amandel Akut
Radang amandel yang akut memiliki ciri-ciri umum, dan merasakan sakit yang berlangsung sekitar 10 hari atau kurang. Seseorang yang memiliki rdang amandel akut, bisa dirawat sendiri dengan perawatan rumahan, dan meminum obat antibiotik yang sudah diresepkan dokter.
Ciri-Ciri Amandel Kronis
Pada seseorang yang memiliki radang amandel kronis, akan mengalami gejala dan ciri-ciri sakit yang lama, yaitu sekitar lebih dari 10 hari.
Radang amandel kronis akan memicu penyakit yang disebut batu amandel, yang ditandai dengan munculnya bantalan berdaging di bagian belakang tenggorokan, yang menyebabkan bau mulut tidak sedap, dan rasa nyeri pada mulut dan tenggorokan.
Untuk menyembuhkan batu amandel ini, biasanya dokter akan memberikan rekomendasi untuk menjalankan operasi tonsilektomi, atau yang disebut dengan operasi pengangkatan batu amandel.