Sukses

Lifestyle

Gejala dan Penyebab Wasir yang Harus Diwaspadai

Fimela.com, Jakarta Wasir atau yang bisa disebut dengan hemoroid, merupakan penyakit akibat pembengkakan atau pembesaran dari pembuluh darah. Wasir terjadi pada usus besar bagian akhir atau rektum, serta terjadinya pembekakan pada bagian dubur atau anus.

Wasir adalah penyakit yang bisa menyerang segala usia. Karena wasir bisa disebabkan beberapa faktor, termasuk faktor keturunan. Namun penyakit wasir ini lebih sering dirasakan orang yang berusia 50 tahun atau lebih.

Banyak cara untuk menyembuhkan penyakit wasir. Mulai dari menjaga pola hidup sehat, mengonsumsi obat-obatan tertentu, dan juga melakukan operasi, jika memiliki penyakit wasir yang kronis.

Berikut gejala dan penyebab wasir yang harus diwaspadai, agar tidak menyebabkan sakit yang fatal, dilansir dari berbagai sumber:

Penyebab Wasir

Penyakit wasir yang menyerang usus besar dan anus ini, disebabkan oleh berbagai faktor. Penyebab penyakit wasir ini juga dihubungkan dengan adanya peningkatan tekanan darah, yang ada di dalam pembuluh darah pada bagian anus dan sekitarnya. 

Wasir juga bisa muncul karena terlalu sering mengangkat benda berat. Usia yang semakin tua juga bisa menjadi penyebab penyakit wasir. Karena penopang jaringan tubuh menjadi semakin lemah saat usia mulai menua.

Selain disebabkan karena usia yang menua dan karena keturutan, terlalu sering batuk dan sering muntah juga bisa menyebabkan penyakit wasir. Apalagi jika memiliki kelebihan berat badan atau obesitas, bisa juga memicu timbulnya penyakit wasir.

Gejala Wasir

Sebenarnya penyakit wasir tidak selalu menimbulkan gejala yang nampak. Tetapi apabila wasir muncul, seseorang yang memiliki penyakit wasir ini, akan merasa tidak nyaman, dan merasakan sakit selama beberapa hari hingga seminggu.

Ada beberapa gejala yang disebabkan karena penyakit wasir, mulai dari gejala ringan yang bisa dirasakan penderitanya, hingga gejala yang sangat menyiksa penderita wasir. Gejala yang timbul seperti terjadi pendarahan setelah buang air besar, yang awalnya tidak menimbulkan rasa nyeri. Darah yang dikeluarkan saat BAB berwarna merah terang.

Lalu adanya benjolan yang tergantung di luar anus. Benjolan inilah yang akhirnya membuat rasa nyeri pada bagian anus. Tetapi kalau wasir sudah sembuh, benjolan tersebut akan masuk kembali ke dalam anus. Pada saat penyakit wasir menyerang, penderita akan mengalami gatal-gatal atau iritasi, sakit, merah dan bengkak di sekitar anus. Dan setelah melakukan BAB, anus akan mengeluarkan lendir atau mukosa.

Pengobatan Wasir

Saat mengalami gejala wasir, segeralah pergi ke dokter, agar penyakit tersebut segera ditangani oleh ahlinya. Biasanya pengobatan wasir dilakukan dengan mengonsumsi obat-obatan, yang berfungsi untuk mempermudah buang air besar.

Bagi pemilik penyakit wasir yang sudah kronis, dokter akan menawarkan pemeriksaan lebih lanjut dan melakukan operasi, dengan tujuan untuk mengangkat atau menyusutkan wasir yang besar.

Pencegahan Wasir

Penyakit wasir ini bisa dicegah dengan melakukan perubahan gaya hidup yang lebih sehat. Karena gaya hidup yang tidak sehat, bisa mempengaruhi BAB, yang menyebabkan BAB tidak lancar atau mengeras, dan membuat wasir muncul atau menyakiti anus.

Kamu harus meminum banyak air putih, dan mengurangi konsumsi kafein, minuman beralkohol dan bersoda. Dan juga harus mengonsumsi makanan yang mengandung gizi yang seimbang.

Usahan tidak menunda buang air besar. Lalu melakukan olahraga ringan secara teratur, untuk menjaga sistem kekebalan tubuh dan menjaga berat badan ideal. Serta menghindari konsumsi obat-obatan yang menyebabkan konstipasi.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading