Fimela.com, Jakarta Selain masakan tumis dan kuah, sajian grilled food alias makanan yang dipanggang juga merupakan makanan favorit banyak orang. Dimasak dengan cara dipanggang membuat tekstur grilled food berbeda dengan yang lainnya. Tampak luar seperti padat padahal ketika dikunyah rasanya sangat juicy. Itulah kelebihan dari makanan grilled food selain cita rasanya juga yang lezat.
Ada banyak bahan makanan yang bisa dijadikan bahan dasar grilled food, yang paling mudah dan yang paling sering ialah daging. Baik daging ayam, kambing, ataupun sapi, semuanya nampak enak ketika dipanggang. Paduan yang membuat rasanya semakin nikmat juga karena adanya bumbu, kecap, dan saos yang ikut menyatu dengan sajian grilled food.
Advertisement
BACA JUGA
Grilled food sendiri biasanya paling cocok disajikan untuk acara makan besar sambil memanggangnya bersama-sama. Aromanya pasti akan langsung tercium dari asap hasil panggangannya. Baru menghirup asapnya saja, perutmu rasanya langsung keroncongan karena sangat wangi.
Nah, buat kamu yang ingin mencoba memasak sajian grilled food bisa melihat beberapa resepnya berikut ini. Fimela.com akan membagikan informasi 5 kreasi resep sajian grilled food yang enak dan praktis. Simak semua resepnya dibawah ini.
Advertisement
Cumi Panggang Saos Madu
Bahan-bahan:
- 1 kg cumi
Bahan bumbu:
- 4 siung bawang putih
- 2 cm kunyit
- ½ sdt ketumbar
- 2 butir kemiri
- Garam secukupnya
Bahan Saos:
- 2 sdm margarin
- 2 sdm madu
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm air asam jawa
Cara Membuat Cumi Panggang Saos Madu:
- Cuci bersih cumi-cumi dan hilangkan mata dan tintanya. Kemudian sayat bagian cumi supaya bumbu meresap dan matang sempurna.
- Haluskan bumbu seperti bawang, kunyit, kemiri, garam dan ketumbar. Lumuri cumi-cumi dengan bumbu halus itu dan biarkan sebentar.
- Sembari menunggu bumbu meresap, buat bahan olesan. Campurkan margarin, madu, kecap manis, air asam jawa, dan sedikit garam.
- Panggang cumi-cumi di atas arang yang panas. Sembari membolak-balik oleskan bumbu berkali-kali pada cumi-cumi.
- Jika sudah matang, angkat dan sajika cumi panggang madu.
Ayam Panggang Pecel
Bahan-bahan:
- 1 ekor ayam potong-potong atau belah jadi dua
- 1 buah jeruk nipis
- 100 ml santan cair
- 3 sdm bumbu pecel/secukupnya
Bahan bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 10 sung bawang merah
- 4 buah cabai rawit
- 5 buah cabai merah besar
- 3 butir kemiri
- 2 ruas kencur
- 1 sdt terasi
- garam secukupnya
Cara Membuat Ayam Panggang Pecel:
- Seduh bumbu pecel di mangkuk kecil dengan air panas. Aduk hingga cair, biarkan hingga mengental.
- Cuci bersih ayam, lumuri dengan jeruk nipis. Diamkan selama 10 menit, bilas.
- Tumis bumbu halus hingga harum, tuang bumbu pecel. Aduk merata. Masak hingga bumbu sedap.
- Tuang santan dan air secukupnya. Aduk rata hingga mendidih. Masukkan ayam dan rendam dalam bumbu.
- Masak hingga ayam matang dan bumbu menyusut. Matikan api.
- Panggang ayam sambil sesekali dioles bumbu.
Advertisement
Udang Mentega Panggang
Bahan-bahan:
- 3 kg udang jumbo mentah (dikupas)
- 3 sdm mentega meleleh
- 2 sdm minyak zaitun
- 1 sdm air jeruk lemon
- 4 siung bawang putih (cincang)
- ¼ sdt garam
- ¼ sdt lada hitam
Cara Membuat Udang Mentega Panggang:
- Siapkan semua bahan
- Tempatkan udang dalam mangkuk besar. Dalam mangkuk terpisah, campurkan bahan lainnya untuk saus.
- Bagilah saus menjadi dua bagian dan tuangkan setengah dari saus ke udang. Aduk untuk melapisi udang. Lalu masukkan ke dalam kulkas selama 30-40 menit.
- Panaskan panggangan dengan api sedang. Tusuk udang dengan tusuk sate, pasang 4-5 biji udang pertusuknya.
- Tempatkan tusuk sate di atas panggangan dan masak selama 2 hingga 4 menit per sisi. Saat udang tidak lagi terlihat bening, rona merah muda dan teksturnya kencang, angkat dari panggangan.
- Sementara itu, panaskan sisa setengah saus dalam wadah dengan api kecil sampai hangat.
- Tata udangan di piring dan tuangkan saus yang dipanaskan di atasnya. Hias dengan daun seledri.
Salmon Panggang Saos Madu
Bahan-bahan:
- 150 grm daging salmon
- 1 Buah wortel, potong dadu
- 1 sdm kacang polong,
- 5 Buah buncis, iris1 cm
- 1/2 buah jagng serut
- 1 buah brokoli ukuran kecil, potong-potong
- 1 buah kentang, potong dadu
Bahan bumbu oles:
- 3 sdm madu
- 2 sdm ketumbar halus
- 2 sdm kecap manis
- 1/2 sdt merica bubuk
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 2 buah irisan lemon
- 2 sdm minyak goreng
Cara Membuat Salmon Panggang Saus Madu:
- Rebus rebus wortel, kacang polong, buncis, jagung dan kentang, sampai empuk. Pisahkan masing-masing.
- Cuci daging salmon hingga bersih. Tiriskan sebentar, lalu berikan perasan lemon dan minyak.
- Oles marinade pada ikan salmon, biarkan 20 menit. Campurkan semua bahan oles, aduk hingga rata.
- Kemudian, panaskan teflon dengan api sedang. Panggang dan oles-oles dengan bumbu
- Dirasa sudah matang, angkat ikan salmon, sajikan dengan sayuran.
- Tambahkan kentang goreng bila perlu.
Advertisement
Sosis Panggang
Bahan-bahan:
- 5 buah sosis besar, kerat-kerat
- 5 buah tusuk sate
Bahan bumbu:
- 1 sdm margarin
- 1 sdm saus sambal
- 1 sdm kecap manis
Cara Membuat Sosis Panggang:
- Panaskan panggangan atau teflon. Oles sosis dengan bumbu, panggang hingga matang dan merekah.
- Sesekali oles dengan bumbu agar meresap dan rasanya lebih enak.
- Setelah matang, sajikan dengan nasi.