Sukses

Lifestyle

Orangtua Cerdas Akan Melakukan 5 Hal Ini Ketika Anak Tantrum

Fimela.com, Jakarta Tantrum mungkin menjadi hal biasa yang dihadapi oleh para orangtua ketika membesarkan anak, benar? Ketika bicara tentang tantrum, ini ada kaitannya dengan kecerdasan emosional yang merupakan kemampuan untuk mengendalikan emosi.

Ketika anak tantrum, kecerdasan emosional dari orangtua akan membantu meredakan situasi. Dilansir dari sheknows.com, Selasa (6/8/2019), berikut ini adalah beberapa hal yang akan dilakukan oleh orangtua cerdas ketika anak mereka tantrum, penasaran?

1. Tidak berusaha menenangkan anak

Orangtua yang cerdas secara emosional akan membiarkan anak tantrum, kecuali jika anak membahayakan dirinya sendiri atau orang lain secara fisik. Mereka memahami bahwa emosi itu valid, maka biarkan energi itu lewat. Ketika tantrum, biarkan anak meredakan apa yang dirasakannya.

2. Tidak balas berteriak

Orangtua yang cerdas secara emosional akan mengerti bahwa api tidak bisa dibalas dengan api. Mereka akan tetap tenang walaupun anak berteriak. Anak akan meniru perilaku orang-orang di sekitarnya, sehingga tenang akan membantu anak untuk tetap rileks.

3. Tidak frustasi dengan komunikasi

Anak biasanya mengalami kesulitan berkomunikasi karena mereka tidak memiliki kosa kata untuk mengungkapkan apa yang mereka pikirkan dan emosi yang dirasakan. Jangan panik, gunakan bahasa isyarat atau menunjuk untuk membantu anak mengekspresikan diri mereka, serta membantu mereka meredakan rasa frustasi dan tantrum.

 

Tidak memaksa anak dan tidak menunjukkan agresi

4. Tidak memaksa anak

Orangtua yang cerdas secara emosional memahami bahwa anak sama halnya seperti orang dewasa. Anak membutuhkan ruang untuk merasa marah, sehingga membiarkan anak untuk mengeluarkan kemarahan mereka dan mengendalikan diri sendiri akan memberikan pengalaman yang berharga bagi mereka.

5. Tidak menunjukkan agresi

Orangtua yang cerdas secara emosioanl mampu berempati dengan anak dan memahami bahwa amarah seringkali berakar pada kesedihan. Berikan anak pelukan untuk memberikan rasa aman dan memberitahu anak bahwa kamu peduli, bahkan jika kamu tidak setuju dengan perilaku buruk mereka.

Saksikan video menarik setelah ini

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading