Sukses

Lifestyle

Resep Beef Hamburg Empuk dan Lembut Di Mulut

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Menjelang Idul Adha, menu dengan bahan utama daging sapi dan kambing mungkin akan menjadi bahan yang populer. Namun jika dimasak tongseng atau sate saja sudah biasa, bagaimana jika diolah dengan cara lain seperti misalnya dibuat hamburg steak. Cara membuatnya mudah dan tidak membutuhkan waktu lama, ini dia resepnya.

Bahan steak:

  • 350 gr daging sapi, giling
  • 1 buah bawang bombay, cincang
  • 2 siung bawang putih
  • 2 sdm mayonaise
  • 1 butir telur
  • 1/4 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • sejumput pala bubuk
  • merica bubuk secukupnya
  • tepung roti secukupnya

Saus:

  • 1 sdm margarin
  • 2 sdm saus tomat
  • 2 sdm saus inggris
  • 2 sdm saus tiram
  • 1 sdm kecap manis
  • air secukupnya

Cara Membuat:

  1. Tumis bawang bombay hingga layu, sisihkan. Campur semua bahan steak beserta bawang bombay tumis. Aduk rata. Buat bentuk seperti patty atau steak. Masukkan ke kulkas kurang lebih 1 jam agar padat.
  2. Panaskan sedikit minyak di teflon, goreng steak dengan api kecil agar matang sempurna hingga bagian dalamnya. Jika ingin matang lebih cepat, lebih baik jangan terlalu tebal.
  3. Panaskan sedikit minyak di teflon, tuang semua bahan saus dan aduk rata. Masak hingga berbuih dan mengental. Rebus wortel dan brokoli secukupnya dan goreng kentang sebagai pelengkap.

Sajikan steak dengan sayuran dan saus yang siap dituang di atasnya. Hamburg steak hangat siap dinikmati.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading