Sukses

Lifestyle

Tanda Mata Lelah Akibat Terlalu Lama Menatap Layar

Fimela.com, Jakarta Indra penglihatan merupakan indra yang paling penting dalam sistem tubuh. Namun, kamu tentu perlu merawatnya dengan baik. Selain mengonsumsi banyak sayuran dan makanan mengandung vitamin A, kamu juga tetap harus merawatnya setiap kali beraktivitas. 

Pasalnya, ketika mata digunakan utnuk bekerja 8-9 jam per hari di depan komputer atau layar, bisa menyebabkan kelelahan. Apa lagi, kalau di rumah kamu masih juga main game dan menonton TV atau atau bermain laptop. 

Kelebihan batas jam atau terlalu lama menatap layar ternyata dapat menimbulkan computer vision syndrome. Banyak orang mengatakan sindrom ini merupakan mata yang mengalami kelelahan akibat terlalu lama menatap layar. 

Namun, dilansir dari Live Strong, gangguan ini merupakan efek dari paparan digital yang masuk ke dalam mata dan di luar sana dikenal sebagai sebuah sindrom yang cukup serius. Bukan hal yang langka, computer vision syndrome ini sebenarnya diderita oleh jutaan penduduk di dunia. 

Juga Diderita Anak-Anak

Bukan hanya orang dewasa saja yang dapat menderita gangguan mata ini. Bahkan anak-anak pun tidak jarang menderita computer vision syndrome. 

Styel Craze menulis, banyak anak-anak yang bermain tablets, ponsel, video game, dan gadget lain tanpa batasan waktu. Lampu dan sinar dari gadget yang masuk ke mata inilah yang menyebabkan mata anak lelah dan mengalami sindrom tersebut. 

Gejala

Meski perlu pemeriksaan dokter lebih lanjut untuk mengetahui apakah kamu menderita sindrom ini, ada gejala-gejala yang muncul yang kentara. 

Seperti misalnya, pandangan buram dan berbayang, pusing pada area mata atau mata mengalami kelelahan, mata terasa perih, kering, iritasi, dan sakit kepala. Kalau kamu mengalami gejala ini, sebaiknya kamu memeriksakan matamu ke klinik mata. 

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading