Sukses

Lifestyle

Bukan Pakai Cairan Pembersih Khusus, Ini Cara Tepat Bersihkan Kacamata

Fimela.com, Jakarta Biasanya, jika kacamata sudah mulai buram dan kotor, banyak orang yang membersihkannya menggunakan cairan khusus yang diberikan optik, tetapi ternyata ada cara lain yang bisa membuat kacamatamu menjadi lebih bersih.

Kacamata kotor biasanya jika kamu terlalu lama berada diluar ruangan, banyak debu yang menempel, atau juga ketika bersentuhan dengan kulit, pasti akan ada bercak tertinggal di kacamata.

Nah, jika kamu merasa lensa kacamata sudah sangat kotor dan buram, jangan langsung memakai cairan khusus untuk mebersihkannya, coba pakai cara efektih ini saja, yuk.

Membersihkan lensa kacamata dengan air

Cara yang benar dan tepat membersihkan lensa kacamata agar menjadi bening kemabli yaitu dengan menggunakan air. Cara ini dinilai sangat ampuh jika dibandingkan dengan membersihkan menggunakan cairan khusus.

Kata Lasmida Ria selaku Consultant Kacamata Visculo, membersihkan kacamata yang kotor lebih baik menggunakan air mengalir, sebab air bisa membersihkan lensa dengan menyeluruh dan membuat lensa kacamata nampak bening.

Ia juga menambahkan, ketika sudah dicuci menggunakan air, lalu keringkan menggunakan kain khusus kacamata agar lensa tersebut bisa bersih dengan sempurna.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading