Sukses

Lifestyle

3 Olahraga Seru yang Bisa Dilakukan bareng Keluarga di Minggu Pagi, Bikin Sehat dan Happy!

Fimela.com, Jakarta Bukan rahasia lagi kalau olahraga jadi salah satu kegiatan penting untuk menjaga tubuh tetap sehat dan fit. Nggak hanya sehat secara fisik saja, tapi latihan fisik secara rutin tersebut juga menjadi salah satu aktivitas yang bisa mengurangi stres dan membuat perasaan jadi lebih happy. 

Dilansir dari National Institutes of Health (NIH), olahraga rutin dapat meningkatkan kesehatan mental dan suasana hati, serta mengurangi risiko stres dan depresi. Kondisi ini disebabkan ketika olahraga, tubuh akan melepaskan hormon endorfin, yaitu senyawa kimia yang bisa meningkatkan mood dan membuat tubuh serta pikiran jadi lebih rileks. Hormon ini juga yang berperan mengurangi rasa sakit dan memberikan energi positif yang diperlukan tubuh agar bisa makin lancar dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

Jadi, penting banget menanamkan kebiasaan olahraga pada keluarga untuk mendukung kesehatan mereka secara menyeluruh, nggak hanya secara fisik, tapi juga membuat mood lebih happy. Aktivitas fisik ini nggak selamanya terasa berat dan membosankan kok. Ada 3 rekomendasi olahraga seru yang bisa dilakukan bersama suami dan anak-anak tercinta di Minggu pagi agar weekend mereka makin ceria dan maksimalkan manfaat olahraga

1. Zumba

Melibatkan musik upbeat yang eargasm, zumba jadi salah satu latihan fisik dengan lewat tarian yang asyik banget. Olahraga yang satu ini bisa mencakup berbagai gaya tarian seperti salsa, merengue, reggaeton, RnB, dan masih banyak lagi. 

Dengan membuat tubuh bergerak mengikuti alunan irama dan tarian tersebut, banyak manfaat yang bisa dirasakan keluarga saat mengikuti zumba. Mulai dari meningkatkan kekuatan jantung dan paru-paru, membakar kalori, membantu meningkatkan fleksibilitas dan rentang gerak tubuh, mengurangi stres, hingga meningkatkan mood yang bikin happy.

2. K-Pop Cardio

Budaya K-Pop memang banyak banget digandrungi oleh para fansnya di berbagai belahan dunia, nggak terkecuali di Indonesia. Irama musik K-Pop yang menghentak memang cocok banget digunakan sebagai backsound untuk menggerakkan tubuh. Nah, salah satu olahraga yang bisa dilakukan adalah K-Pop Cardio. 

Olahraga yang satu ini merupakan latihan kardiovaskular yang menggunakan tarian dengan iringan lagu K-Pop. Ada banyak unsur tarian dengan gerakan aerobik yang sangat berguna buat menjaga kebugaran tubuh. 

Yang bikin seru adalah iringan lagu K-Pop populer yang mungkin sudah nggak asing lagi di telinga. Jadi bisa bikin aktivitas olahraga bareng keluarga makin seru dan happy! K-Pop Cardio juga bisa mendukung terciptanya lingkungan sosial yang positif yang tentunya sangat berpengaruh pada kesehatan mental keluarga.

3. Hip Hop Cardio

Nggak jauh berbeda dengan K-Pop Cardio, Hip-Hop Cardio juga menjadi jenis olahraga yang menggabungkan gerakan hip hop dengan unsur aerobik. Jadi, latihan fisik yang satu ini dirancang untuk mendukung kebugaran kardiovaskular yang meningkat dengan gerakan yang terinspirasi dari tarian hip hop. Ditambah iringan musik hip hop, dijamin olahraga jadi terasa asyik banget. 

Kegiatan ini biasanya mencakup gerakan seperti popping, locking, breaking dan gerakan tarian khas budaya hip hop lainnya. Saat tubuh melakukan berbagai gerakan tersebut, otomatis dapat membantu meningkatkan denyut jantung, sirkulasi darah, dan kebugaran kardiovaskular secara menyeluruh.

Itu tadi 3 rekomendasi kegiatan olahraga seru yang bisa dilakukan bersama keluarga di Minggu pagi untuk membuat tubuh lebih bugar, sekaligus makin happy. Jika ingin merasakan aktivitas olahraga yang lebih menyenangkan, yuk ikutan PruActive Family yang digelar di Exhibition Hall Grand City, Surabaya pada 29 Oktober 2023 mendatang!

Serangkaian acara seru siap menanti, salah satunya adalah Family Fun Workout yang menjadi acara olahraga seru bareng keluarga. Peserta yang hadir bisa memilih kegiatan cardio workout yang dikombinasikan dengan musik maupun variasi gerakan seperti K-Pop Cardio, Hip Hop Cardio, Fun Exercise, hingga Zumba Fitness. 

Nggak hanya itu saja, ada juga Food Bazaar yang menghadirkan berbagai kuliner lokal menarik dari setiap kota yang bisa dinikmati bareng keluarga. Festival Kuliner ini rencananya akan ada di setiap kota yang menjadi tempat berlangsungnya event PRUActive Family. 

Nggak ketinggalan, ada juga PRU Corner yang di dalamnya terdapat Fun Educative Talkshow buat membagikan inspirasi kepada orang tua tentang tips dan trik menjalani hidup bahagia dan sehat yang bisa diimplementasikan ke dalam kehidupan sehari-hari.

Kamu dan keluarga juga bisa mengunjungi Healthy Corner yang menyediakan booth medical check-up gratis dari RS Husada Utama untuk mengetahui kondisi tubuh dan keluarga agar bisa tetap menjaga kesehatan sekaligus menambah wawasan tentang perencanaan masa depan.

Terakhir, ada juga PRUFamily Corner yang di dalamnya menyediakan berbagai solusi perlindungan keluarga, informasi literasi keuangan yang ringan dan bermanfaat serta berbagai hadiah menarik yang bisa dibawa pulang keluarga. 

Menariknya lagi, buat kamu yang berpartisipasi dalam acara ini, bisa juga mampir ke booth RS Premiere karena ada medical check up gratis! Jadi, bisa mengecek kondisi kesehatan keluarga buat mendeteksi masalah kesehatan yang mungkin mengintai. Sayang banget kalau sampai dilewatkan!

See, banyak banget kan kemeriahan yang hadir dalam PRUActive Family! Ikuti semua rangkaian acaranya dengan tiket seharga Rp80 ribu untuk 4 orang (paket family), Rp50 ribu untuk 2 orang (paket couple), dan Rp35 ribu  untuk satu orang. 

Mumpung masih dalam periode promo, kamu bisa mendapatkan diskon  sebesar 20% lho! Yup, kamu hanya merogoh kocek sebesar Rp64 ribu untuk 4 orang (paket  family), Rp40.000 untuk 2 orang (paket couple), dan Rp28.000 untuk satu orang. 

Buruan daftar hari ini dengan klik di sini, karena pendaftarannya akan ditutup 25 Oktober 2023!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading