Sukses

Lifestyle

Ketahui Profesi yang Cocok untuk Orang dengan Kecerdasan Naturalis

Fimela.com, Jakarta Setiap manusia terlahir dengan kecerdasan yang berbeda-beda. Seperti yang disampaikan oleh profesor Howard Gardener, seorang pakar pendidikan dari Universitas Harvard, terdapat 9 jenis kecerdasan manusia yaitu kecerdasan kinetik, kecerdasan naturalis, kecerdasan linguistik, kecerdasan logis-matematis, kecerdasan intrapersonal, kecerdasan interpersonal, kecerdasan filosofis, kecerdasan musikal, dan kecerdasan spasial.

Dilansir dari indeed.com, tipe kecerdasan naturalis berbeda dengan tipe kecerdasan lainnya. Sesuai dengan namanya, kecerdasan naturalis cenderung berkaitan dengan alam. Orang dengan kecerdasan naturaslis biasanya cukup peduli dengan hewan dan tumbuhan.

Kecerdasan naturalis merupakan tipe kecerdasan yang berkaitan erat dengan kemampuan peka terhadap alam dan lingkungan. Orang dengan kecerdasan naturalis menyukai berbagai hal yang berkaitan dengan hewan dan tumbuhan sehingga dapat mengelola dan menganalisa keberlangsungannya. Ciri-ciri orang dengan kecerdasan naturalis yaitu memiliki minat pada topik-topik natural seperti mengeksplorasi, mempelajari, atau menunjukkan simpati terhadap alam.

Ciri Orang dengan Kecerdasan Naturalis

Dilansir dari indeed.com, berikut beberapa ciri orang dengan kecerdasan naturalis:

Peduli lingkungan

Orang dengan kecerdasan naturalis biasanya peduli terhadap alam dan berupaya untuk dapat melestarikannya.

Eksplorasi alam

Kecerdasan naturalis memandu seseorang untuk mengeksplorasi dan menemukan informasi baru yang berhubungan dengan alam.

Hobi tentang alam

Orang dengan kecerdasan naturalis merasa senang berada di lingkungan alam dan menemukan makna tentang alam, sehingga mereka senang melalukan aktivitas seperti hiking, bersepeda, panjat tebing, diving, dan sebaginya.

Perawat hewan

Kecerdasan naturalis memungkinkan seseorang untuk mengadopsi hewan peliharaan atau mencari pekerjaan yang berhubungan dengan merawat hewan.

Profesi untuk Orang dengan Kecerdasan Naturalis

Bagi pemilik kecerdasan naturalis, terdapat banyak pekerjaan yang memungkinnya untuk dapat lebih terhubungan dengan alam. Bekerja di bidang yang sesuai dengan minat dan tipe kecerdasan mampu membuat seseorang lebih mencintai pekerjaannya dan dapat terus mengembangkan kecerdasan yang dimilikinya. Melansir dari berbagai sumber, berikut beberapa profesi yang cocok untuk orang dengan kecerdasan naturalis:

  • Aktivis lingkungan
  • Fotografer alam
  • Dokter hewan
  • Peneliti lingkungan
  • Ahli biologi
  • Pelatih hewan
  • Konservasionis
  • Arsitek lanskap
  • Konsultan hortikultura
  • Ahli astronomi
  • Ahli geologi
  • Ahli kelautan
  • Ahli botani
  • Petani
  • Peternak
  • Pemandu wisata

Penulis: Maritza Samira

#BreakingBoundariesNovember

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading