Sukses

Lifestyle

Serunya Olahraga Yoga dengan Pemandangan Kebun Raya Bogor

Fimela.com, Jakarta Siapa yang tak suka berkunjung di Kebun Raya Bogor? Suasana hijau yang menenangkan akan membuatmu refresh. Udara bersih di Kebun Raya Bogor akan membuatmu merasa tenang. Dibangun tahun 1817 silam, Kebun Raya Bogor memiliki koleksi yang beragam.

Beragam koleksi tanaman tumbuh dengan baik di sini, mulai dari kelapa sawit hingga Kina. Yang menariknya dari Kebun Raya Bogor pun yaitu terdapatnya Tree of Life atau yang biasa kita kenal dengan Pohon Baobab. Pohon Baobab sering disebut sebagai “Pohon Kehidupan”atau “Pohon Terbalik” karena bentuknya yang unik, Baobab memegang posisi sentral dalam tradisi budaya, agama, dan mitologi masyarakat yang tinggal di sekitarnya. Selain mewakili ketahanan, Baobab juga berfungsi sebagai titik fokus kehidupan dan ikatan masyarakat. Makna spiritual pohon Boabab juga mencakup perannya sebagai simbol kehidupan dan ketahanan. Kisah ini berfungsi sebagai pengingat akan pentingnya kerendahan hati dan rasa hormat terhadap alam karena Baobab diyakini sebagai jembatan antara alam duniawi dan dunia spiritual.

Indonesia merupakan negara yang sejak sebelum merdeka sudah dikenal dengan kekayaan sumber daya alamnya, khususnya rempah-rempah. Karena hal tersebut banyak negara berdatangan untuk memonopoli serta menguasai bisnis rempah-rempah yang secara tidak langsung menyebabkan terjadinya imigrasi. Titi bandha merupakan jalur perdagangan dan wadah pertukaran segala peradaban budaya dan agama. Titi Bandha jalur rempah merupakan istilah yang tepat karena dapat menggambarkan identitas kenusantaraan Indonesia. Bagaimana kita bisa mengingat kembali banyak sekali sejarah persaudaraan dan kemanusiaan terbangun antar bangsa, Continuity dan Sustainability menjadi spirit dan mengembangkan menjadi ajang diplomasi kebudayaan.

Olahraga Yoga di Kebun Raya Bogor

Dengan adanya Jalur Rempah melalui Kebun Raya Sanggaam Festival ini akan turut membentuk asimilasi budaya yang kemudian menjadi cikal bakal dari kebhinekaan Indonesia. Pemilihan olahraga Yoga mengacu kepada semangat kebersamaan yang tinggi melalui jalur rempah persahabatan sehingga rasa persatuan akan semakin kuat. Terkait dengan Jalur Rempah  Titi Bandha diharapkan dapat terbentuk konsistensi pelaksanannya karena dapat dikatakan sebagai investasi tubuh dan pikiran sehingga dapat merasakan manfaatnya.

“Pada kesempatan kali ini Kebun Raya Bogor mengadakan acara Botanical Yoga Festival yang akan diisi dengan Mindful Yoga & Mindful Pranayama, Flow Vinyasa, Yoga Stretching, Sound Healing dan Dharma Talk. Dengan adanya Kebun Raya sebagai wadah atau filosofi dari 3 pohon tersebut maka kami mengundang untuk para komunitas melakukan kegiatan yang bisa membantu untuk mendapatkkan pengalaman baru dengan jiwa dan spiritual yang lebih baik dan lebih tenang yang kami suguhkan dengan suasana asri dan hijau di Kebun Raya Bogor” Ujar Andreas F Kindangen selaku General Manager Kebun Raya Bogor.

Jadi, ikuti terus keseruan kegiatan dan promo menarik Kebun Raya Bogor #AyoKeKebunRaya. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading