Fimela.com, Jakarta Sebuah mimpi atau bunga tidur terkadang jadi penghias malam kita ketika terlelap. Namun, sebenarnya setiap mimpi memiliki artinya masing-masing.
Seunik apapun kejadian yang kita lihat di dalam mimpi, hal tersebut memiliki arti atau menandakan sesuatu di kehidupan nyata. Ada pula mimpi yang dianggap sebagai mimpi buruk, contohnya seperti mimpi keguguran.
Pasangan yang sudah menikah, apalagi yang sudah mendambakan kehadiran buah hati tentunya tidak menginginkan adanya mimpi ini. Namun mimpi ini tidak bisa dihindari keberadaannya. Mimpi ini seringkali dianggap sebagai mimpi buruk yang juga menunjukkan pertanda yang kurang baik. Padahal mimpi ini bisa juga menunjukkan pertanda yang baik.
Advertisement
Sebuah mimpi bisa menunjukkan berbagai macam arti atau pertanda. Begitu juga dengan mimpi keguguran, meski sering dianggap sebagai mimpi buruk. Daripada penasaran, simak 9 arti mimpi keguguran berikut ini.
Advertisement
Mimpi Keguguran Saat Hamil
Mimpi Keguguran Saat Hamil
Mimpi keguguran saat hamil bisa menjadi pertanda kamu sedang merasa khawatir mengenai kondisi kehamilanmu. Selain itu, mimpi ini juga bisa berarti kalau kamu khawatir dengan masa depan anak. Supaya lebih tenang, jangan lupa periksa kandungan ke dokter secara berkala.
Mimpi Istri Keguguran
Sebagai seorang suami, melihat istri keguguran tentu akan membuatmu bersedih dan merasa kasihan. Kamu pun harus sigap dalam menolong istrimu yang keguguran. Apabila kamu mengalaminya dalam mimpi, hal ini bisa menjadi pertanda bahwa kamu tengah mengalami stres atau kelelahan. Selain itu, mimpi melihat istri keguguran juga bisa menandakan bahwa kamu tengah merasa kecewa di dunia nyata.
Mimpi Keguguran Tapi Tidak Sakit
Mimpi keguguran tapi tidak merasakan sakit bisa menandakan bahwa hubunganmu dengan pasangan sedang tidak baik-baik saja. Apabila dibiarkan terus-menerus, hal ini bisa menjadi masalah serius bagimu dan pasangan. Oleh karena itu, komunikasikanlah segala perasaan maupun pemikiranmu pada pasangan supaya tidak menimbulkan masalah yang berkepanjangan.
Mimpi Keguguran dan Keluar Banyak Darah
Mimpi Keguguran dan Keluar Banyak Darah
mimpi tersebut bisa dimaknai bahwa kamu akan mengalami sebuah peristiwa atau suatu hal yang mendorongmu untuk mengeluarkan banyak uang. Selain itu, mimpi keguguran keluar banyak darah juga bisa menandakan bahwa kamu sedang merasa lelah dan ada sesuatu yang belum kamu sampaikan ke orang lain.
Mimpi Melihat Orang Keguguran
Mimpi melihat orang keguguran bisa menandakan bahwa kamu akan mengalami kekalahan atau kegagalan hidup. Kamu pun harus bisa menerima hal tersebut sambil mengevaluasi dan memperbaiki diri supaya menjadi lebih baik lagi.
Mimpi Keguguran Pada Orang yang Pernah Keguguran
Jika kamu pernah keguguran dan mengalami mimpi keguguran, hal ini bisa menggambarkan perasaanmu. Bisa saja kamu masih merasa sedih namun tidak mendapatkan waktu cukup untuk berduka. Selain itu, mimpi ini bisa dimaknai bahwa kamu tengah kehilangan harapan.
Advertisement
Mimpi Keguguran di Rumah Sakit
Mimpi Keguguran di Rumah Sakit
Mimpi keguguran di rumah sakit bisa menggambarkan apa yang kamu rasakan saat ini. Mimpi tersebut bisa menjadi pertanda bahwa saat ini kamu sedang stres. Sebaiknya kamu mulai mengatur emosi dan menenangkan diri supaya pikiranmu lebih segar.
Mimpi Keguguran di Mobil
Mimpi keguguran di mobil ini menandakan bahwa perjalanan hidupmu masih panjang. Kamu juga harus berhati-hati dalam bersikap dan mengambil keputusan supaya keinginanmu bisa tercapai.
Mimpi Keguguran di Rumah
Kalau kamu mengalami mimpi keguguran di rumah, bisa jadi itu merupakan gambaran mengenai hubunganmu dengan keluarga. Mimpi tersebut bisa menjadi pertanda kalau kamu sedang mengalami masalah dengan anggota keluarga.
Itulah beragam arti dari mimpi keguguran. Semoga bisa membantumu ya, Sahabat Fimela.