Fimela.com, Jakarta Menjadi ibu adalah salah satu pekerjaan yang cukup berat. Seorang ibu rumah tangga memiliki tugas yang cukup banyak, mulai dari mengurus kebutuhan suami dan anak-anak, hingga mengurus pekerjaan rumah, seperti bebersih rumah, belanja kebutuhan, dan sebagainya.
Apalagi, bagi para ibu yang memilih untuk bekerja, mereka mau tidak mau harus menjalankan peran sebagai wanita karier dan ibu rumah tangga sekaligus. Saat menjalani dua peran tersebut, seringkali mereka kesulitan untuk membagi waktu antara pekerjaan, tugas rumah, dan berkumpul bersama keluarga.
Berikut adalah tips sukses untuk membagi waktu bersama keluarga. Sebagai wanita karier sekaligus ibu rumah tangga yang kesulitan untuk membagi waktunya, simak informasi berikut ini, ya.
Advertisement
Advertisement
Buat to-do-list harian dan atur prioritas
Buatlah to-do-list hal-hal yang akan dilakukan untuk satu hari. Disarankan untuk membuat to-do-list di malam hari sebelum tidur. Membuat to-do-list harian akan membantu pekerjaan, baik di rumah maupun di kantor, jadi lebih terorganisir. Buat to-do-list di catatan smartphone supaya kita dapat mengeceknya kapanpun dan dimanapun. Pastikan untuk memprioritaskan pekerjaan yang lebih penting dahulu. Jangan selalu menunda-nunda pekerjaan agar waktu tidak terbuang sia-sia.
Catat jadwal sehari-hari
Mencatat jadwal sehari-hari dapat membantu mengatur pembagian waktu pekerjaan. Gunakan aplikasi agenda di smartphone untuk mencatat pekerjaan yang akan datang, misalnya jadwal meeting, jadwal kegiatan anak, pekerjaan rumah, deadline, waktu liburan, dan lain sebagainya. Dengan begitu, pembagian waktu pekerjaan dengan keluarga akan lebih tertata dan tidak ada yang terlewatkan.
Advertisement
Minta bantuan dalam mengerjakan tugas rumah
Agar tetap merasakan kebersamaan dengan keluarga, selalu libatkan suami maupun anak-anak untuk membantu mengerjakan tugas rumah. Hal ini juga akan membuat pekerjaan rumah ibu lebih ringan. Misalnya, saat mencuci baju, mintalah bantuan kepada suami untuk melakukannya bersama. Selain itu, ibu juga bisa meminta bantuan kepada suami dan anak-anak untuk bekerja sama membersihkan rumah.
Istirahat yang cukup
Menjadi seorang ibu rumah tangga sekaligus wanita karir memiliki pekerjaan yang cukup banyak. Sehingga, terkadang ibu lupa untuk memperhatikan kondisinya sendiri. Saat ibu kelelahan bekerja dan jatuh sakit, sering kali kondisi rumah malah menjadi berantakan. Maka dari itu, saat mempunyai waktu untuk istirahat, gunakanlah sebaik mungkin. Disarankan untuk tidur yang cukup dan makan makanan yang sehat supaya kondisi tubuh tetap fit. Dengan begitu, pekerjaan dapat dilakukan dengan baik dan waktu berkumpul bersama keluarga pun demikian.
Advertisement
Luangkan waktu di akhir pekan bersama keluarga
Gunakan waktu akhir pekan untuk berkumpul bersama keluarga atau family time. Ajak suami dan anak-anak untuk liburan singkat di akhir pekan. Misalnya, pergi staycation, mengunjungi destinasi wisata terdekat, atau sekadar pergi ke mall. Tidak hanya itu, family time juga dapat dilakukan di rumah, seperti menonton film bersama, bermain board games, atau sekadar bertukar cerita dengan suami dan anak-anak.
Penulis: Denisa Aulia.
#BreakingBoundariesSeptember