Sukses

Lifestyle

4 Zodiak Ranking Teratas yang Paling Mudah Bosan

Fimela.com, Jakarta Dalam ilmu astrologi, karakter seseorang bisa dilihat dari gerak benda-benda langit seperti bulan, matahari dan rasi bintang. Para astrolog percaya jika zodiak dari rasi bintang, memiliki peran penting untuk menunjukkan karakter seseorang. 

Berdasar zodiak, ada beberapa orang yang dipercaya bisa memiliki karakter pekerja keras, patah semangat dan anti bosan pada apapun di sekitarnya. Sementara beberapa orang lainnya, dikenal sangat mudah bosan. Mereka akan merasa bosan pada segala hal di sekitarnya, bahkan bosan pada pasangannya sendiri. Inilah ranking zodiak teratas yang paling mudah bosan.

Gemini

Pemilik zodiak gemini ada di urutan pertama sebagai zodiak paling mudah bosan. Ia bisa merasa bosan pada hal-hal yang dinilai monoton olehnya. Ia juga bisa merasa sangat bosan pada pasangannya sendiri. Itu sebabnya, mereka tak cukup setia hanya dengan satu pasangan saja.

Sagitarius

Mereka yang berzodiak sagitarius juga menjadi salah satu zodiak yang paling mudah bosan. Ia tak suka pada aktivitas yang banyak berdiam diri di rumah. Sagitarius memiliki jiwa petualang yang mengesankan. Ia sangat suka menjelajahi tempat baru, melakukan berbagai aktivitas baru dan bereksperimen dengan banyak hal baru. Sulit bagi sagitarius untuk hidup tenang dan santai. Akan selalu ada aktivitas yang membuatnya bergerak aktif setiap harinya.

Aquarius

Aquarius ada di ranking ke tiga sebagai zodiak yang paling mudah bosan. Ia yang dikenal memiliki otak cerdas sejak lahir, sangat benci pada aktivitas yang dinilai kurang bermanfaat. Ia tak suka jika hanya berjalan di tempat. Ia akan melakukan banyak hal, terbuka dengan segala perubahan dan aktif mempelajari banyak hal baru. 

Untuk perkembangan yang diikuti oleh aquarius, umumnya adalah perkembangan di dunia teknologi. Baginya, teknologi adalah sesuatu yang tak pernah membuatnya bosan. 

Pisces

Zodiak di ranking ke empat sebagai salah satu pribadi paling mudah bosan. Mereka adalah tipe pribadi yang aktif, kreatif dan inovatif. Ia sangat suka mempelajari banyak hal baru untuk mengatasi rasa bosan dan malas dalam dirinya. 

Itulah sekian zodiak yang dikenal paling mudah bosan. Dari sekian zodiak di atas, adakah salah satunya zodiakmu Sahabat Fimela?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading