Fimela.com, Jakarta Di tengah masyarakat modern yang selalu sibuk menjalani hari, rasanya tak heran bila setiap orang kerap merasa kewalahan. Ketenangan menjadi nilai mahal yang kini banyak dicari orang-orang. Karena itulah hidup sederhana sedang banyak diterapkan. Meski arti sederhana berbeda bagi tiap orang, namun garis besarnya adalah fokus pada hal penting dan membatasi hal yang tidak diperlukan. Hidup sederhana juga bisa tentang menjalani hari dengan santai tanpa banyak beban.
Menerapkan gaya hidup sederhana akan banyak memberi ketenangan. Selain itu juga membuatmu mengurangi gangguan dengan hanya fokus pada diri sendiri, keluarga, dan kerabat. Nyatanya bermanfaat untuk kesehatan mental, simak manfaat lainnya dari menerapkan gaya hidup sederhana.
Advertisement
1. Memberi Banyak Waktu untuk Meningkatkan Kreatifitas
Banyak orang yang berlomba-lomba membangun koneksi demi meningkatkan status sosial. Itu bukanlah hal yang dilakukan orang sederhana. Hidup sederhana artinya mengurangi kegiatan sosial hanya demi mengejar ketenaran. Hal ini akan memberimu banyak waktu untuk sendiri. Saat sendiri akan lebih banyak kegiatan yang kamu lakukan, termasuk melatih kreatifitas. Menari, melukis, hingga membuat kerajinan bisa menjadi kegiatan menarik yang dapat dilakukan saat sendirian. Tentunya kegiatan ini bermanfaat untuk kesehatan mental.
2. Dapat Mengurangi Stres
Hidup bebas dari tuntutan trend dan gaya kekinian membuatmu dapat lepas dari tuntutan sosial. Langkah ini tentunya dapat mengurangi stres. Tak dipungkiri bahwa penggunaan media sosial membuat tiap orang berlomba-lomba untuk jadi terkenal. Bukannya menyenangkan, mengejar prestasi fana malah membuatmu stres. Dengan menerapkan gaya hidup sederhana hidup akan lebih tenang dan hati terasa damai.
Advertisement
3. Meningkatkan Kualitas Hidup, Bukan Hanya Kuantitas
Hidup lebih sederhana mengarah pada kehidupan yang lebih menyenangkan. Saat berfokus pada hal yang penting dan menghilangkan hal yang tak perlu maka akan memberikan lebih banyak kepuasan. Tentunya termasuk pada merefleksikan rasa syukur dan puas dengan apa yang telah dimiliki.
4. Menjadi Lebih Dekat dengan Orang Tersayang
Hidup sederhana dengan mementingkan diri sendiri dan orang sekitar akan membuatmu memiliki ikatan mendalam dengan orang tersayang. Dengan begitu, hubungan akan lebih harmonis dan mendapat kepuasan. Kenangan bersama akan lebih banyak terukir tanpa gangguan ponsel atau televisi.
Advertisement
5. Hemat Uang dengan Sedikit Pengeluaran
Gaya hidup mengikuti trend tentu butuh banyak uang. Mulai dari membeli pakaian yang sedang populer, mengunjungi banyak tempat yang viral, hingga hal lain akan menyebabkan pengeluaran besar pada hal tidak penting. Hidup sederhana tanpa mengikuti trend dan hal yang kekinian, uangmu akan tersimpan. Menabung akan terasa lebih mudah karena uang yang digunakan jadi lebih sedikit.
Hidup sederhana dapat dimulai dari meninggalkan trend dan fokus pada apa yang kamu miliki saat ini. Memberi banyak manfaat, tidak ada salahnya mencoba menerapkan gaya hidup sederhana.
Penulis: Mufiidaanaiilaa A.S