Sukses

Lifestyle

5 Zodiak yang Rentan Kurang Percaya Diri Meski Cantik dan Menawan

Fimela.com, Jakarta Rasa percaya diri adalah hal yang penting dimiliki seseorang. Tanpa rasa percaya diri yang baik, kecantikan, pesona dan sisi menawan seseorang tak akan terlihat dengan jelas. Tanpa rasa percaya diri yang baik, seseorang yang harusnya dikenal semua orang dan sosoknya dicintai, akan tenggelam dari pantauan orang lain. Mereka rentan kehilangan kesempatan untuk menjadi sosok yang cukup dikagumi dan dihargai. 

Ada beberapa zodiak yang selama ini sangat rentan kehilangan rasa percaya dirinya. Bahkan, ketika para zodiak ini memiliki segalanya, kecantikannya di atas rata-rata dan memiliki banyak sisik menarik dalam dirinya. Inilah beberapa zodiak yang rentan merasa kurang percaya diri tersebut.

Aries

Di balik sikapnya yang menyukai kebebasan dan ramah ke siapa saja, aries ternyata cukup kesulitan untuk meningkatkan rasa percaya dirinya. Walau ia sangat cantik, menawan dan mengesankan, ia merasa selalu kurang puas dengan apa yang ada dalam dirinya. Selalu ada hal-hal yang bikin aries tak percaya dengan kemampuannya sendiri.

Cancer

Mereka yang berzodiak cancer adalah zodiak selanjutnya yang sering kehilangan rasa percaya dirinya. Omongan orang lain, sering bikin ia merasa insecure dengan dirinya sendiri. Apa yang dikatakan orang lain, akan dipikirkan oleh cancer secara matang-matang bahkan berlebihan. Cancer kerap merasa tak bisa mencapai apa yang menjadi angan dan cita-citanya. Ia yang tidak memiliki dukungan lebih, bahkan akan merasa sangat lemah dan tak berdaya.

Scorpio

Scorpio adalah zodiak yang cukup keras kepala dan tertutup. Mereka adalah tipe zodiak yang dikenal penuh dengan rahasia. Di balik sikapnya yang penuh rahasia tersebut, rupanya ia juga rentan merasa kurang percaya diri. Sikap tertutup dan misterius scorpio, adalah salah satu sikap yang dilakukannya demi menutupi segala kelemahan pun kekurangan yang ada dalam dirinya. Walau ia sangat cantik dan menawan, pemilik zodiak ini kerap merasa kurang.

Pisces

Selama ini kita mengenal pisces sebagai zodiak yang menyenangkan. Ia juga termasuk zodiak yang begitu cantik menawan. Sayangnya, sikapnya yang sering merasa kurang percaya diri, membuatnya tak lagi tampak mengesankan. Ada banyak hal yang bisa menurunkan kepercayaan diri pisces. Beberapa hal bahkan merupakan suatu yang sangat sepele sekalipun. 

Capricorn

Pemilik zodiak ini selalu merasa kurang dalam hidupnya. Ia selalu merasa sangat tidak sempurna meski sebenarnya mereka istimewa. Perasaannya inilah yang kemudian membuat rasa percaya dirinya hancur berantakan. Pikiran negatif dalam diri capricorn, kerap membuatnya inscure dan rendah diri di hadapan orang lain. Ia yang suka membanding-bandingkan, kerap merasa tak nyaman dengan dirinya sendiri. 

Itulah sekian zodiak yang dikenal sering merasa kurang percaya diri. Meski kecantikan dan pesonanya mengesankan, tak lantas hal itu membuat mereka nyaman dan mensyukuri segala keadaan. Adakah salah satu zodiak di atas zodiakmu Sahabat Fimela? 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading