Sukses

Lifestyle

6 Tips Efektif untuk Mengurangi Rasa Lapar dengan Sehat

Fimela.com, Jakarta Menjaga berat badan ideal sering kali menjadi tantangan yang menguji ketekunan dan determinasi bagi banyak wanita. Saat menjalani pola diet dan gaya hidup sehat, rasa lapar sering kali muncul sebagai musuh terbesar yang mampu menggoda kita untuk mengonsumsi makanan yang cenderung tidak sehat.

Dilansir dari Healthline, rasa lapar adalah sensasi alami yang dirasakan oleh tubuh ketika kita membutuhkan asupan makanan. Saat menjalani pola diet, secara tidak langsung kita telah mengurangi porsi asupan kalori yang mengakibatkan tubuh akan merespons dengan mengirimkan sinyal lapar sebagai upaya untuk meminta lebih banyak energi. Hal ini lah yang tentunya mengganggu aktivitas kita yang membuat kita sering kali melewatkan diet sehat yang benar.

 

Agar rasa lapar itu tidak muncul kembali serta kamu bisa menjalani diet yang benar untuk menjaga berat badan ideal, maka kamu perlu memperbaiki pola makanmu. Berikut ini adalah beberapa tips untuk mengurangi rasa lapar dengan cara yang sehat.

1. Konsumsi makanan yang kaya serat

Dilansir dari Mayo Clinic, makanan yang kaya serat dapat membantu tubuh merasa kenyang lebih lama. Hal ini dikarenakan serat lambat dicerna oleh tubuh sehingga membuat kita terasa kenyang lebih lama. Oleh karena itu, untuk kamu yang ingin mengurangi rasa lapar selama melakukan pola diet sehat, kamu bisa mengonsumsi makanan yang mengandung sumber serat yang baik seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan.

Mengonsumsi makanan yang mengandung protein dan lemak sehat dapat mengurangi rasa lapar berlebih

2. Konsumsi makanan yang mengandung protein tinggi

Protein adalah nutrisi penting untuk menjaga kesehatan tubuh secara menyeluruh. Namun, tahukah kamu mengonsumsi protein juga dapat memberikan rasa kenyang yag lebih lama daripada karbohidrat atau lemak, lho. Oleh karena itu, untuk kamu yang ingin mengurangi rasa lapar selama melakukan pola diet sehat, kamu bisa mengonsumsi makanan yang mengandung protein tinggi seperti daging tanpa lemak, ikan, telur, kacang-kacangan, dan produk susu rendah lemak. 

3. Mengonsumsi makanan yang mengandung lemak sehat

Dilansir dari American Heart Association, lemak sehat seperti lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda memiliki peran penting dalam mengontrol rasa lapar dengan cara yang sehat. Hal ini dikarenakan lemak sehat memberikan rasa kenyang yang lebih lama, membantu menjaga kestabilan gula darah, dan mengurangi keinginan untuk makan makanan dengan kandungan gula tinggi. Untuk mendapatkan makanan yang mengandung lemak sehat, kamu bisa mengonsumsi makanan seperti alpukat, minyak zaitun, kacang almond, dan ikan, dan biji-bijian. 

4. Hindari makanan yang mengandung tinggi gula

Perlu diingat bahwa, makanan yang mengandung tinggi gula dapat meningkatkan rasa lapar dengan cepat dan tidak memberikan nutrisi yang memadai. Oleh karena itu, sebaiknya hindari jenis makanan ini seperti makanan olahan, minuman manis, dan makanan penutup yang mengandung gula tambahan. Sebagai alternatif lainnya, pilihlah makanan yang lebih sehat dan rendah gula untuk menjaga keseimbangan gula darah dan mengurangi rasa lapar.

Pentingnya menjaga konsisten pola makan yang teratur

5. Konsisten pada pola makan yang teratur

Memiliki pola makan yang teratur sangat penting untuk mengurangi rasa lapar. Oleh karena itu, jadwalkan waktu makan yang konsisten setiap hari dan pilih porsi yang seimbang. Hindari melewatkan sarapan, karena sarapan yang sehat membantu mengontrol nafsu makan sepanjang hari. Dengan mengikuti pola makan yang teratur, kamu dapat mengurangi rasa lapar dan menjaga asupan nutrisi yang seimbang.

6. Minum air yang cukup

Ketika merasa lapar, seringkali tubuh kita sebenarnya membutuhkan hidrasi. Oleh karena itu, minum air yang cukup dapat menjaga tubuh tetap terhidrasi. Disamping itu, air juga dapat memberikan rasa kenyang yang sementara dan membantu mengurangi rasa lapar yang tidak perlu. 

 

*Penulis: Amelia Septika

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading