Fimela.com, Jakarta “Hope for love, pray for love, wish for love, dream for love…but don’t put your life on hold waiting for love.” (Mandy Hale) Ketika lajang atau single, kita mungkin akan dipandang dengan rasa kasihan oleh orang-orang di sekitar kita. Mereka seakan menganggap hidup kita merana karena belum punya pasangan atau tidak menikah. Padahal kita yang menjalani dan menikmati masa single sebenarnya merasa baik-baik saja.
Menyikapi omongan dan cibiran orang memang bisa membuat kita kesal. Namun, kita masih bisa mengupayakan kebahagiaan kita sendiri. Serta, kita bisa menjalani hidup kita dengan lebih tenang. Caranya bisa dimulai dari langkah-langkah berikut ini.
Advertisement
Advertisement
1. Sikap Menerima Diri
Mengutip buku The Child in You, "Self-acceptance means accepting that my feelings—the good and the bad—are part of me." Penerimaan diri berarti menerima semua perasaan yang kita miliki, yang baik dan buruk, sebagai bagian dari diri kita. Hidup kita akan terasa lebih tenang saat kita bisa lebih terbuka dalam menerima diri kita apa adanya. Biarlah orang menganggap kita dengan pandangan buruk atau meremehkan, selama kita bisa menerima diri dengan hati yang lapang maka kita pun bisa lebih tenang.
2. Sikap Santai Saja
Kita tak bisa mengatur omongan orang. Tak bisa mengendalikan atau mengarahkan opini semua orang. Yang bisa kita lakukan adalah berusaha untuk menjaga pikiran positif kita sendiri dengan tak terlalu memusingkan omong kosong orang lain. Untuk bisa tenang, kita perlu juga untuk bersikap santai dengan keseharian dan kehidupan kita sendiri.
Advertisement
3. Sikap Disiplin Jalani Rutinitas Produktif
Hati bisa lebih tenang saat kita bisa memiliki rutinitas yang bermakna dan produktif. Menikmati masa single merupakan hak dan pilihan kita. Di sini, kita bisa mengoptimalkan waktu yang kita miliki dengan melakukan hal-hal yang kita sukai dan menghadirkan kepuasan batin. Rutinitas yang dijalani dengan disiplin hadirkan ketenangan sendiri sebab kita bisa memiliki kehidupan yang terasa lebih bermakna.
4. Sikap Berani Menjadi Diri Sendiri
Hidup akan terasa lebih tenang saat kita lebih berani menjadi diri sendiri. Tak terlalu memaksakan diri menjadi orang lain atau memakai topeng sebagai orang lain. Keberanianmu untuk tampil percaya diri sesuai kenyamananmu akan membuatmu merasa lebih tenang. Sebab kamu tak lagi terobsesi dengan kebiasaan membandingkan diri dengan orang lain.
Advertisement
5. Sikap Bertanggung Jawab atas Pilihan Hidup Sendiri
Saat masih single—apalagi ketika usiamu dianggap sudah matang untuk menikah—kamu mungkin akan menghadapi banyak tuntutan dan tekanan untuk segera mencari pasangan. Semua itu memang bisa bikin stres. Namun, daripada menghabiskan energi untuk memuaskan hati semua orang, mending fokus untuk lebih bertanggung jawab atas pilihan hidup sendiri. Dengan begini, kamu bisa bahagia dengan semua hal yang kamu jalani dalam hidup.
Yuk, tetap tersenyum dalam menjalani kehidupan dan keseharianmu. Yakin saja masih ada banyak keindahan dan kebahagiaan yang bisa kamu raih dalam hidupmu.