Sukses

Lifestyle

3 Zodiak yang Paling Cocok Berpasangan dengan Taurus

Fimela.com, Jakarta Taurus adalah zodiak yang muncul di tanggal 20 April hingga 20 Mei setelah zodiak Aries. Zodiak yang berasal dari elemen tanah ini, memiliki sikap yang unik dan cocok dijadikan sebagai pasangan hidup. Namun, tidak semua zodiak bisa berjodoh dengan Taurus.

Zodiak Taurus memiliki hati yang sangat tulus dan murah hati, sehingga akan sangat menyenangkan jika berpasangan dengan Taurus. Zodiak ini memiliki tingkat kesabaran yang tinggi dan sangat jujur dalam segala hal. Zodiak Taurus sangat membenci perselingkuhan dalam hubungan.

Ada beberapa zodiak yang paling cocok berpasangan dengan Taurus. Penasaran zodiak apa yang cocok dengan Taurus? Simak penjelasannya dalam artikel berikut ini:

1. Capricorn

Capricorn adalah zodiak yang berasal dari elemen tanah, sama seperti Taurus. Zodiak capricorn memiliki sikap dan karakter yang unik. Zodiak ini sangat ambisius dalam melakukan pekerjaan dan mengejar cita-citanya.

Tak heran jika zodiak Capricorn mendapatkan julukan sebagai zodiak yang pekerja keras. Sikapnya sebagai hard worker ini sama halnya dengan Taurus. Kedua zodiak ini bisa saling memahami satu dengan yang lainnya, dan bisa menjadi support system yang sangat baik.

Capricorn selalu jujur dalam menjalani hubungan percintaan. Sehingga Taurus akan selalu nyaman bersama dengan Capricorn. Pasangan Taurus dan Capricorn akan sangat harmonis jika bersatu.

2. Cancer

Zodiak Cancer memiliki sikap yang sedikit tertutup dan susah untuk diajak PDKT. Zodiak Cancer sangat tidak ingin melukai perasaan orang lain. Sehingga Cancer dianggap sebagai zodiak yang penuh dengan kasih sayang.

Jika Taurus berpasangan dengan Cancer, maka hubungan percintaan akan terasa sangat hangat dan penuh kenyamanan. Cancer bisa memberikan dan memenuhi segala yang dibutuhkan Taurus. Begitu juga sebaliknya.

Cancer memang memiliki emosi yang lebih kuat dibandingkan dengan Taurus. Sikap Taurus akan membantu Cancer mengontrol emosinya, dan mampu menenangkan pikirannya yang sering khawatir. Bersyukurlah jika seorang Cancer berpasangan dengan Taurus.

3. Pisces

Pisces adalah zodiak dengan simbol ikan yang cocok berpasangan dengan Taurus. Pisces merupakan zodiak yang memiliki intuisi kuat. Kedua zodiak ini sangat sabar dan bisa menjalin hubungan dengan serius.

Pisces akan selalu ada untuk membantu Taurus. Pisces akan membantu memberikan ide-ide kreatif untuk Taurus yang memiliki sikap monoton. Perpaduan elemen air dari Pisces dan elemen tanah dari Taurus akan membuat hubungan menjadi langgeng.

Kehidupan percintaan Taurus dan Pisces akan sangat seimbang, karena sikap dan karakter kedua zodiak ini sangat melengkapi. Zodiak Taurus dan Pisces akan sangat penuh perasaan saat menghadapi setiap masalah. Untuk itu, Taurus dan Pisces adalah dua zodiak yang sangat berjodoh.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading