Sukses

Lifestyle

Tak Perlu Bingung, Begini Cara Mudah Menggambar Motif Henna di Tangan

Fimela.com, Jakarta Henna adalah pewarna merah atau coklat yang berasal dari daun kering tanaman Lawsonia Inermis. Daun kering tersebut digiling menjadi bubuk halus lalu dicampur dengan bahan cairan lainnya untuk menghasilkan pasta henna yang nantinya akan digunakan di kulit dan rambut, terutama untuk menghias tangan dan kaki. Henna biasanya digunakan sebagai ritual atau tradisi seperti pernikahan, atau hanya sekadar mempercantik penampilan. 

Menggambar dengan henna tidak semudah menggambar menggunakan spidol di kertas. Perlu ketelitian dan kesabaran yang tinggi. Jika kamu ingin menggambar henna di tangan atau kakimu namun kamu belum pernah menggambar henna sama sekali, maka ada beberapa cara yang bisa kamu ikuti. Tidak sulit kok, yuk simak caranya berikut ini.

Coba Gambar di Kertas

Sebelum mulai menggambar di tangan, lebih baik coba gambar di kertas terlebih dahulu. Hal ini dilakukan untuk mencegah kesalahan yang mungkin kamu buat jika langsung menggambar di tangan atau kaki.

Pastikan kamu memegang henna dengan benar ya, Sahabat Fimela. Cara memegang henna yang benar adalah dengan memegang dengan tangan kanan jika kamu tidak kidal, lalu remas sedikit demi sedikit ujung henna. Jangan terlalu memaksanakannya untuk keluar agar cairan henna tidak keluar secara berlebihan.

Setelah itu cobalah untuk menggambar dengan henna di kertas. Cobalah terus sampai kamu mahir menggunakan henna.

Buat Elemen Kecil dan Kuasai

Seni henna yang bagus dibuat dari gabungan elemen-elemen kecil seperti garis lurus, titik-titik kecil, koma, benang sari, bentuk hati, dan sebagainya. Beberapa elemen tersebut menjadi desain dasar yang harus dikuasai. Dimulai dari melatih menggambar garis lurus dengan cara memegang kerucut henna lalu menekannya agar membentuk garis lurus. Selanjutnya gambar titik, koma, ataupun bentuk bunga, sesuaikan dengan contoh desain yang dipilih.

Bentuk Elemen yang Lebih Besar

Jika kamu ingin membuat desain yang lebih besar, seperti lingkaran, cukup mulai dari titik pusat, kemudian oleskan henna secara spiral hingga mencapai kebesaran yang diinginkan. Sesuaikan garis lingkaran sesuai dengan selera masing-masing.

Mulai Gambar di Tangan atau Kaki

Setelah berlatih gambar sketsanya di kertas, kamu bisa coba gambar di tangan atau kaki. Kamu bisa coba buat desain yang simpel terlebih dahulu. Nah lama kelamaan setelah mahir kamu bisa meningkatkan desainmu jadi yang desain yang lebih rumit.

Itulah cara mudah memakai henna di tangan atau kaki untuk pemula. Semoga membantu ya, Sahabat Fimela.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading