Fimela.com, Jakarta Spaghetti termasuk salah satu comfort food yang disukai banyak orang. Bukan hanya mengenyangkan tapi mudah diolah, salah satunya dengan resep berikut ini. Jika tertarik, boleh juga dijadikan ide menu buka puasa keluarga.
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 150 g San Remo Spaghetti
- 1/2 kaleng tuna (70 g)
- 1 buah kecombrang
- 5 siung bawang putih
- 3-4 buah cabai rawit
- 4 sdm minyak zaitun (50 ml)
- Garam secukupnya
- Lada putih secukupnya
Advertisement
Cara memasak:
- Iris bawang putih dan kecombrang tipis-tipis. Sisihkan.
- Tuang minyak zaitun ke dalam wajan, lalu masukkan bawang putih yang sudah diiris.
- Nyalakan kompor dengan api paling kecil, dan masak perlahan bawang putih dan kecombrang.
- Sambil dipanaskan, rebus pasta dengan air garam sampai al dente. Sisihkan air rebusan pasta jangan dibuang dulu.
- Jika bawang dan kecombrang sudah mulai kecoklatan masukkan tuna dan cabai rawit potong. Tumis sebentar.
- Masukkan pasta dan tambahkan air rebusan pasta agar tidak terlalu kering.
- Sesuaikan takaran garam & lada. Sajikan.
#Breaking Boundaries