Fimela.com, Jakarta Pengalaman mimpi saat tidur ada bermacam-macam. Ada mimpi yang mendatangkan kebahagiaan, kesedihan maupun trauma dan ketakutan. Mimpi yang muncul saat tidur memiliki banyak makna untuk kehidupan.
Mimpi bisa dianggap sebagai bunga tidur saja. Namun, ada banyak orang yang penasaran dengan arti mimpi dan mencari tahu artinya setelah bangun tidur. Karena baik dan buruknya arti mimpi, bisa dijadikan sebagai gambaran masa depan.
Mimpi banyak kutu di kepala adalah mimpi buruk yang menyeramkan. Tetapi mimpi ini belum tentu membawa kabar buruk untuk pemimpi. Berikut arti mimpi banyak kutu di kepala yang dianggap menyeramkan:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Arti Mimpi Banyak Kutu
1. Mimpi Banyak Kutu di Kepala
Mimpi banyak kutu di kepala adalah mimpi yang kurang baik. Karena mimpi ini menandakan bahwa pemimpi akan memiliki banyak masalah di hidupnya. Namun, masalah ini akan segera teratasi dengan baik.
2. Mimpi Banyak Kutu di Rambut
Tak ada orang yang mau memiliki banyak kutu di rambut. Sehingga pengalaman mimpi banyak kutu di rambut dianggap sebagai mimpi yang menyeramkan. Sebenarnya mimpi banyak kutu di rambut memiliki arti yang baik untuk pemimpi. Karena akan ada banyak rezeki untuk pemimpi di masa depan.
3. Mimpi Banyak Kutu di Badan
Mimpi banyak kutu di badan sebenarnya memiliki arti yang berhubungan dengan rezeki. Namun, mimpi ini memiliki arti yang kurang baik untuk pemimpi. Karena rezeki yang didapatkan berasal dari cara yang kurang halal, seperti mencuri.
Arti Mimpi Banyak Kutu
4. Mimpi Digigit Kutu
Waspadai mimpi digigit kutu. Kalau kamu memiliki hutang dengan orang lain, sebaiknya segera lunasi hutang yang dimiliki. Jangan menumpuk hutang dan lupa membayarnya. Mimpi digigit kutu artinya akan adanya penagih hutang yang menghampirimu dalam waktu dekat.
5. Mimpi Mencari Kutu
Pemimpi akan mendapatkan keringanan dalam mencari rezeki, saat mengalami mimpi mencari kutu. Akan ada orang yang membantumu dalam mencari rezeki dan pekerjaan. Perbanyak bersyukur jika mendapatkan rezeki yang berlimpah.
6. Mimpi Kutu di Rambut Orang Lain
Jika kamu melihat kutu di rambut orang lain namun kamu mengalaminya di dalam mimpi, maka mimpi ini sebenarnya ingin memberi tahumu sesuatu. Hal yang ingin diberitahukan adalah ada seseorang yang membutuhkan pertolonganmu.
Advertisement
Arti Mimpi Banyak Kutu
7. Mimpi Melihat Kutu
Dekatkan diri kepada Tuhan dan mintalah perlindungan. Karena mimpi melihat kutu adalah suatu pertanda kalau pemimpi akan mengalami musibah. Musibah tersebut bisa terjadi karena adanya konflik dalam sebuah hubungan maupun mengalami sakit.
8. Mimpi Membunuh Kutu
Pengalaman mimpi membunuh kutu membawa arti yang tidak baik untuk pemimpi. Akan ada konflik yang membuat hubunganmu menjadi rusak dan pecah. Selain itu, ada hal yang menutup pintu rezekimu, sehingga mengalami kebangkrutan dan susah mencari pekerjaan.
9. Mimpi Menyisir dan Mendapatkan Kutu
Untuk mendapatkan kutu yang bersarang di rambut, cara yang paling mudah untuk dilakukan adalah dengan menggunakan sisir serit. Nah kalau kamu mengalami mimpi mengenai hal ini, kamu patut berbahagia karena mimpi ini adalah pertanda baik. Mimpi ini menunjukkan kalau kamu akan mendapatkan berbagai kemudahan dalam hidup.