Fimela.com, Jakarta Terkadang kita merasa sangat tertarik pada seseorang, secara kebetulan. Sekilas saja sudah cukup bagi seseorang untuk merasa tertarik secara emosional dan fisik kepada seseorang. Menariknya, ada alasan tertentu mengapa seseorang bisa merasa tertarik pada orang lain, terutama jika ada perasaan seksual yang terlibat. Nah, untuk itu perlu kita melihat beberapa hal yang memengaruhi seseorang memiliki ketertariakan seksual pada seseorang. Penasaran? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.
1. Seseorang Mudah Tertarik pada Orang yang Mirip Dengannya
Sangat menarik untuk dicatat bahwa orang memang tertarik pada orang yang mirip dengan diri mereka sendiri. Mereka merasa tertarik pada mereka yang memiliki wajah serupa.
2. Orang Mudah Tertarik pada Mereka yang Terlihat Seperti Orangtua Mereka
Banyak orang memilih pasangan yang lebih tua dan ada psikologi di baliknya. Orang-orang cukup tertarik pada mereka yang terlihat seperti orangtua karena bisa merasakan kasih sayang orangtua mereka. Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa orang yang lahir dari orang yang lebih tua maka akan mudah tertarik pada orang yang lebih tua dari mereka ketika mereka dewasa.
Advertisement
Advertisement
3. Menjadi Misterius
Jika kamu berpikir bermain keras untuk mendapatkan keberhasilan, kamu benar. Ketika kamu menahan diri untuk tidak mengungkapkan segalanya kepada orang tersebut dan meninggalkan sedikit misteri, orang tersebut kemungkinan besar akan lebih mengejarmu. Ini juga menghasilkan hubungan jangka panjang.
4. Pria Menganggap Perempuan yang Mengenakan Pakaian Merah Terlihat Menarik
Pria secara umum menemukan diri mereka tertarik pada perempuan yang mengenakan pakaian merah atau memakai lipstik atau aksesori merah. Warna merah menandakan gairah dan energi seksual. Pria secara alami dikatakan tertarik pada perempuan seperti itu.
Nah, berikut tadi beberapa alasan mengapa seseorang memiliki ketertarikan secara emosional. Kira-kira hal apa saja nih yang bisa membuat Sahabat Fimel teratrik pada seseorang?
#WomenforWomen