Sukses

Lifestyle

Penyebab Playstore Tidak Bisa Dibuka Tiba-tiba yang Kamu Alami

Fimela.com, Jakarta Playstore atau juga disebut dengan Google Playstore adalah salah satu layanan milik Google. Playstore sendiri merupakan toko digital yang menjual berbagai aplikasi untuk handphone yang menggunakan sistem operasi android. Tidak hanya aplikasi, Playstore juga menjual berbagai produk media seperti buku, film, musik, dan televisi.

Produk yang dijual di Playstore sangat beragam. Bahkan banyak juga produk yang dijual secara gratis. Ada juga produk-produk yang dijual berbayar. Harganya pun bervariasi, ada yang cukup terjangkau ada pula yang mahal, bergantung pada produk apa yang dijual.

Bisa dibilang, Playstore merupakan aplikasi yang cukup penting di handphone. Karena dari Playstore lah kita bisa mengunduh aplikasi dan mengakses berbagai macam hiburan di dalamnya. Jika Playstore tidak ada, atau minimal sedang eror, pasti semua pengguna smartphone dengan sistem operasi android cukup kerepotan.

Mungkin juga kamu pernah mengalami Playstore yang sedang eror. Salah satu bentuk erornya adalah tiba-tiba playstore tidak bisa dibuka. Nah biasanya hal ini terjadi karena beberapa hal. Bisa karena penyimpanan yang penuh atau hal lainnya. Apa saja? Simak penjelasan mengenai penyebab playstore tidak bisa dibuka.

Penyebab Playstore Tidak Bisa Dibuka

1. Eror Pada Aplikasi

Penyebab pertama yang sangat mungkin adalah dikarenakan adanya eror pada aplikasi playstore itu sendiri. eror ini bisa disebabkan oleh beberapa hal, misalnya adanya bug pada aplikasi serta file sampah yang menumpuk yang jarang di bersihkan.

2. Proses Pembaruan Terganggu

Penyebab kedua kenapa aplikasi playstore tidak bisa dibuka adalah dikarenakan adanya gangguan pada saat proses update aplikasi sehingga pembaruan tidak berjalan dengan sempurna.

3. Memori Perangkat Penuh

Penyebab playstore tidak bisa dibuka hal itu bisa jadi disebabkan oleh memori pada perangkat sudah penuh. Pasalnya, ketika kapasitas RAM sudah penuh sesak dengan berbagai file data hal itu akan berpengaruh pada kinerja dari sistem operasi yang terasa melambat dan juga aplikasi yang akan terasa susah untuk dibuka. Salah satu ciri-cirinya, jika memori RAM yang sudah penuh akan membuat sejumlah aplikasi termasuk aplikasi playstore muncul pemberitahuan force closed dan langsung ditutup paksa.

Cara Mengatasinya

1. Setel Ulang Paket Data Seluler Atau WiFi

Untuk membuka playstore dan mengunduh aplikasi yang ada di dalamnya dibutuhkan koneksi internet. Apabila playstore tidak bisa dibuka, maka kamu bisa lakukan cara menyetel ulang paket data seluler atau WiFi. Kamu bisa mematikan paket data seluler atau WiFi kemudian menyambungkannya kembali. Pastikan koneksi internet yang kamu miliki cukup kuat ya.

2. Hapus Data & Cache Playstore

Cara memperbaiki playstore yang tidak bisa dibuka selanjutnya bisa dengan menghapus cache & data playstore. Tujuan dari menghapus cache & data sendiri adalah untuk me-refresh aplikasi playstore. Adapun caranya adalah sebagai berikut:

  • Buka setelan HP kamu.
  • Pilih menu Aplikasi & Notifikasi dan pilih Lihat Semua Aplikasi.
  • Scroll ke bawah dan pilih playstore.
  • Pilih menu Penyimpanan dan pilih Hapus Cache.
  • Pilih Hapus Data.
  • Buka Kembali playstore.

3. Mulai Ulang Perangkat

Jika playstore kamu masih belum bisa dibuka, Fmaka kamu bisa melakukan alternatif cara lain yakni dengan memulai ulang perangkat alias reboot. Caranya adalah sebagai berikut:

  • Tekan dan tahan tombol daya dalam beberapa detik.
  • Pilih Matikan atau Mulai Ulang Perangkat.
  • Cara lainnya adalah dengan menahan lama tombol daya hingga HP kamu mati dan hidupkan kembali.

4. Memastikan Ruang Penyimpanan Tidak Penuh

Memori HP yang penuh akan membuat proses penginstallan aplikasi berhenti dengan sendirinya. Begitu juga bisa menyebabkan aplikasi tertentu tidak bisa dibuka sama sekali. Pastikan HP kamu memiliki memori penyimpanan yang cukup lega, ya! Minimal di atas 1GB agar bisa digunakan untuk membuka aplikasi lainnya, salah satunya playstore.

5. Memeriksa Kartu SD

Adanya kartu SD memang membantu kita saat ingin menyimpan file selain di memori internal. Namun, terkadang kartu SD juga dapat menyebabkan masalah ketika dipasang. Hal ini tentu akan berpengaruh ketika kamu memang menyimpan aplikasi di memori eksternal (SD Card), atau dalam kasus ini playstore. Untuk memperbaiki playstore yang tidak bisa dibuka, kamu bisa coba keluarkan kartu SD dari HP dan memasukkannya kembali dengan tepat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading