Sukses

Lifestyle

5 Penyebab Selalu Mengantuk di Sepanjang Hari yang Kerap Terjadi

Fimela.com, Jakarta Pernah merasakan terlalu lelah atau memiliki sedikit energi untuk bergerak? Kelelahan yang dialami terkadang dapat disebabkan oleh berbagai macam hal termasuk kekurangan tidur atau sakit. Kelelahan yang akut sendiri terkadang dapat membuat kita malas untuk melakukan kegiatan sehari-hari.

Terkadang kelelahan atau rasa malas akan membuat seseorang merasa mengantuk terus menerus, meskipun sudah memiliki waktu tidur yang baik. Terlalu sering tidur terkadang akan membuat seseorang lebih sering megantuk dan tak nyaman.

Tahukah kamu apa saja yang menyebabkan seseorang lebih sering mengantuk? Berikut beberapa penyebab seseorang selalu merasa sering mengantuk yang perlu kamu tahu:

1. Tidak Mendapatkan Kualitas Tidur yang Cukup

Tidur yang cukup tentu akan sangat penting bagi kesehatan, sayangnya banyak dari kita semua menyepelekan hal satu ini yang menyebabkan kelelahan. Selama kita tidur tentu tubuh akan mengistirahatkan dan melakukan beberapa proses penting termasuk melepaskan hormon pertumbuhan penting serta memperbaiki dan meregerasi sel. Hal inilah yang menyebabkan banyak orang ketika terbangun akan merasa segar saat memiliki cukup waktu tidur yang berkualitas.

2. Stres

Meskipun stress yang dialami seseorang normal, tentu stress yang kronis justru akan membuat seseorang merasa kelelahan. Stress kronis sendiri dapat menyebabkan adanya gangguan kelelahan yang berkaitan dengan stress lainnya serta kerap ditandai dengan adanya kelelahan psikologis. Dengan mengembangkan stress serta mengelola stress dengan baik tentu akan membuat kamu merasa nyaman dan memiliki waktu yang berkualitas.

3. Kondisi Medis Tertentu

Jika kamu mengalami kelelahan kronis atau merasakan hal yang tak nyaman tentu dapat merasakan beberapa penyebab lainnya, adanya kondisi medis tertentu terkadang akan membuat seseorang merasakan cepat lelah dan terlalu sering mengantuk yang berujung ketidaknyamanan. Untuk kondisi medis sendiri kamu perlu periksa ke dokter agar mendapatkan perawatan dan penanganan yang tepat.

4. Hidrasi yang Berlebihan

Tetap terhidrasi dengan baik tentu sangat penting untuk menjaga tingkat energi seseorang, dehidrasi akan terjadi ketika kita tidak cukup minuman atau mengonsumsi cairan. Jika mengalami hidrasi terkadang akan menyebabkan tingkat energi yang lebih rendah serta penurunan kemampuan untuk berkonsentrasi.

5. Berat Badan Lebih

Menjaga berat badan yang sehat tentu sangat penting untuk kesehatan tubuh, terkadang jika kamu memiliki berat badan berlebih akan merasakan kelelahan dan berakhir mengantuk. Hal ini dikarenakan berat badan lebih sangat meningkatkan risiko pada apnea tidur obstruktif yang merupakan salah satu penyebab umum kelelahan di siang hari.

Itulah beberapa penyebab seseorang merasakan terlalu sering mengantuk di setiap harinya, hal ini tentu membuat kamu perlu memiliki waktu tidur yang berkualitas dengan baik.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading