Sukses

Lifestyle

Ratu Elizabeth II Siapkan Warisan untuk Pangeran Andrew, Apa Titahnya?

Fimela.com, Jakarta Meninggalnya Ratu Elizabeth II meninggalkan banyak hal, tak hanya anak, cucu, dan cicit, peliharaan kesayangan sang ratu juga menjadi hal yang ditinggalkannya.Rupanya, kepergian Ratu Elizabeth II mencuri perhatian banyak orang, banyak yang mempertanyakan apa warisan sang ratu untuk keluarganya. 

Dikutip dari Harpers Bazaar, rupanya, anjing tertua sang ratu bernama Candy yang kini berusia 13 tahun, meruakan anjing peranakan dorgi, atau dachshund-corgi. Penasaran siapa yang kini akan mengurus anjing kesayangan sang ratu? 

Sumber terdekat keluarga kerajaan menyebutkan jika Pangeran Andrew dan Sarah akan menjadi keluarga baru bagi Candy. Meskipun keduanya sudah bercerai sejak tahun 1996, namun keduanya tinggal di Royal Lodge perkebunan Windsor. Sang Duchess merupakan orang yang dekat dengan ratu karena ia gemar berjalan-jalan dengan anjing dan menunggang kuda. Meskupun tengah bercerai dengan Pangeran Andrew, Sarah menjadi sosok yang gemar berjalan-jalan dengan sang Ratu. 

 

Pangeran andrew jadi sorotan

Selain Candy, Ratu Elizabeth II memiliki tiga ekor anjing kesayangan, tiga diantaranya Pembroke Welsh corgis, Muick, dan Sandy. Namun hingga kini, belum ada kabar lain mengenai siapa yang akan merawat Candy dan Lissy. 

Pangeran Andrew Dipermalukan pada Pemakaman Ratu

Seorang pria Skotlandia mengolok-olok putra kedua Ratu Elizabeth II, Pangeran Andrew pada prosesi pemakaman sang ratu di Edinburgh, Skotlandia pada Senin, 12 September 2022. Insiden itu terjadi ketika Andrew  sedang berjalan di belakang mobil jenazah sambil memegang peti mati berbendera ratu.

Keadilan atas perbuatannya

Saat prosesi kerajaan melewati kerumunan, seorang pria terdengar berteriak. "Andrew, kamu orang tua yang sakit," ujarnya kepada sang pangeran. 

Polisi segera menangkap pria itu dan menariknya keluar dari kerumunan. Penduduk yang berkerumun di sekitar pun berteriak, "Tuhan selamatkan Raja!" 

Diketahui pria yang teriaki Pangeran Andrew  adalah "Rory." Kepada jurnalis Holyrood Daily, dia mengatakan mencela sang pangeran sehingga orang-orang akan tahu meski Andrew adalah orang kuat, dia tidak bisa lolos dari kejahatan seksual. 

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading