Fimela.com, Jakarta Peristiwa kurang menyenangkan dialami oleh seorang pria buta asal Amerika Serikat saat latihan di tempat gym. Ia dituding mesum lantaran dikira pandangi wanita yang juga sedang nge gym.
Pria bernama Pete Gustin tersebut membagikan kisahnya di YouTube. Peristiwa itu terjadi dan diunggahnya sembilan bulan yang lalu, namun belum lama ini videonya kembali viral di media sosial.
Gustin bercerita, saat itu dia sedang melakukan latihan push-up untuk melatih otot trisep. Karena kondisi matanya yang buta, jadi dia hanya menatap ke arah sesuai posisi tubuhnya berada sembari fokus latihan.
Advertisement
Advertisement
Dituding Buta
Lalu, dia mendengar langkah kaki yang mendekat ke arahnya. Tiba-tiba seorang wanita berteriak di depan wajahnya.
“Dia bilang sambil berteriak. ‘Saya tidak datang ke sini untuk ditatap” kata Gustin, dikutip dari akun YouTubenya.
Awalnya, Gustin belum mengerti apa maksud wanita itu meneriakinya, hingga ketika wanita itu mengulangi perkataanya dua kali Gustin baru menyadari mengapa wanita itu berteriak kepadanya.
“Lalu saya bilang, ‘Ohh, maaf saya buta’,” katanya.
Gustin terkejut, lantaran wanita itu berkata bahwa ia tidak peduli dengan kondisinya yang tidak bisa melihat. Wanita itu tetap bersikeras menyuruhnya untuk tidak memandangnya lagi saat nge-gym.
Tak berhenti sampai di situ, wanita itu lalu mendatangi manajer di tempat fitnes dan menyuruhnya untuk memberi peringatan. Gustin pun menunjukkan kartu identitas yang menunjukkan bahwa dirinya seorang difabel, namun sang manajer malah memberi jawaban diskriminatif.
“Oke, tapi Anda tetap tidak bisa membuat anggota gym lain tidak nyaman karena terus memandangi mereka,” ucap manajer itu.
Video yang diunggah Gustin di YouTube itu pun viral dan sudah dilihat lebih dari 39 juta kali. Banyak netizen yang kaget seorang difabel diperlakukan sekasar itu.
Gustin sendiri bukanlah pria biasa, dia merupakan YouTuber dengan nama Blind Surfer Pete Gustin yang sudah memiliki 1,3 juta subscriber. Selain menjadi seorang YouTuber, Gustin juga bekerja sebagai pengisi suara di beberapa jaringan televisi besar di Amerika Serikat. Beberapa di antaranya seperti CBS, Fox News, ESPON, Cartoon Network, hingga Comedy Central.