Sukses

Lifestyle

7 Arti Mimpi Kehilangan Mobil, Pertanda Dikecewakan Orang Terdekat

Fimela.com, Jakarta Mimpi adalah sesuatu yang dilihat atau kejadian yang dialami ketika tidur atau dalam keadaan tidak sadar. Oleh karena itu, sangat wajar jika kejadian yang dialami dalam mimpi terasa aneh atau tidak masuk akal. Terkadang kejadian yang dialami dalam mimpi sama sekali tidak pernah dialami di kehidupan nyata, contohnya mimpi kehilangan mobil. Tentu mimpi yang seperti ini akan mengundang rasa penasaran mengenai arti di balik mimpi tersebut.

Sebuah mimpi memang memang memiliki arti tertentu dan menunjukkan pertanda dalam kehidupan nyata. Pertanda yang ditunjukkan bisa berupa pertanda baik, bisa juga pertanda buruk, bergantung pada kejadian yang dialami. Mimpi kehilangan mobil sering dianggap sebagai mimpi buruk yang bisa menunjukkan pertanda yang buruk, seperti kamu akan kehilangan mobil di kehidupan nyata. Namun sebenarnya mimpi buruk tidak selalu menunjukkan pertanda buruk pula. Mimpi yang indah pun terkadang bisa menunjukkan pertanda yang buruk.

Mimpi tidak hanya menunjukkan pertanda baik atau buruk, mimpi juga bisa menunjukkan kondisi yang kita alami sekarang. Sebagai contoh, kondisi finansial, kondisi kesehatan fisik dan mental, mimpi juga bisa menunjukkan kondisi dari orang-orang terdekat kita.

Oleh karena itu mimpi kehilangan mobil memiliki arti yang sangat beragam dan bisa menggambarkan keadaanmu sendiri atau orang lain di sekitarmu. Bisa juga menunjukkan suatu pertanda kejadian yang akan kamu hadapi di masa yang akan datang. Daripada kamu penasaran, lebih baik simak beberapa arti mimpi kehilangan mobil yang dilansir dari beberapa sumber berikut:

1. Dikecewakan Orang Terdekat

Arti mimpi kehilangan mobil berkaitan dengan rasa kecewa yang kamu rasakan. Tentu saja kamu pasti kecewa dan sedih jika kamu kehilangan mobil. Begitu juga jika mengalami mimpi ini. Mimpi kehilangan mobil menandakan kalau kamu sedang merasa kecewa dengan orang terdekatmu, seperti pasanganmu, sahabat, atau keluargamu.

2. Kesehatan Sedang Kurang Baik

Arti mimpi kehilangan mobil karena dicuri ternyata bisa jadi peringatan untukmu. Mimpi ini berusaha memperingatkanmu kalau dalam waktu dekat ini kondisi kesehatanmu akan menurun dan kamu bisa saja terjangkit suatu penyakit. Oleh karena itu, ubahlah pola hidupmu menjadi pola hidup yang lebih sehat dan perbanyak minum air putih.

3. Menjaga Barang Berharga dengan Baik

Arti mimpi kehilangan mobil berikutnya hampir sama dengan arti sebelumnya, yakni sebuah peringatan untukmu. Mimpi ini berusaha memperingatkanmu untuk tidak ceroboh atau sembarangan dalam meletakkan barang-barang berhargamu. Sifatmu yang ceroboh ini bisa saja dimanfaatkan oleh orang lain untuk melakukan hal yang jahat kepadamu.

4. Kehilangan Kepercayaan

Arti mimpi kehilangan mobil dan ternyata mobil yang hilang adalah mobil milik temanmu, maka mimpi ini jadi pertanda buruk buatmu. Mimpi ini menandakan kalau temanmu tidak akan lagi mempercayaimu. Hal ini bisa jadi disebabkan karena sikapmu yang ceroboh dan kurang teliti hingga menghilangkan barang miliknya. Lain kali berhati-hatilah dan jangan sampai kamu mengacaukan kepercayaan temanmu terhadapmu ya.

5. Dibantu Dikala Sulit

Arti mimpi kehilangan mobil lalu segera ketemu lagi menandakan kalau ada orang yang secara sukarela membantumu ketika kamu mengalami kesulitan. Namun orang ini tidak akan tiba-tiba muncul begitu saja kemudian membantumu. Kamu perlu meminta kepadanya terlebih dahulu baru kemudian dia akan membantumu tanpa paksaan.

6. Pertanda Kegagalan

Sayangnya arti mimpi kehilangan mobil tidak selalu menunjukkan pertanda yang baik. Mimpi ini bisa menunjukkan pertanda yang buruk. Mimpi ini menandakan kalau kamu akan mengalami kegagalan. Kegagalan ini bisa berdampak pada permasalahan yang akan kamu hadapi ke depannya. Cobalah untuk memikirkan ulang rencana-rencanamu dan pastikan semuanya dapat berjalan sesuai dengan keinginanmu.

7. Lingkungan yang Tidak Aman

Arti mimpi kehilangan mobil berkaitan dengan lingkungan sekitarmu yang tidak aman. Kehilangan mobil karena dicuri tentu menandakan kalau lingkungan tempat mobilmu berada tersebut tidak aman. Begitu juga jika mengalaminya di dalam mimpi. Tidak aman yang dimaksud adalah kamu merasa tidak bisa menjadi dirimu sendiri atau kamu merasa tidak nyaman ketika berada di lingkungan tersebut.

Meskipun terdengar buruk, namun nyatanya mimpi kehilangan mobil tidak selalu bermakna buruk. Mimpi ini bisa menunjukkan pertanda yang baik, bahkan juga menunjukkan kondisi kesehatanmu. Setiap pertanda tidak selalu menjadi nyata, jadi kamu tidak perlu terlalu memikirkan pertanda yang buruk. Hal yang perlu kamu lakukan adalah berusaha sebaik mungkin agar setiap pertanda buruk tersebut bisa kamu cegah dan kamu bisa mewujudkan pertanda baiknya ya, Sahabat Fimela.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading