Sukses

Lifestyle

3 Zodiak yang Mudah Panik dan Stres, Hidupnya Tak Bisa Tenang

Fimela.com, Jakarta Ketika kamu mudah gugup, panik dan takut akan kemungkinan-kemungkinan yang terjadi, kamu terlalu mudah marah dan gelisah, bisa jadi kamu sedang stres atau bahkan depresi. Seseorang yang mudah panik dan stres akan sulit merasakan ketenangan dan kenyamanan dalam hidup. Orang-orang ini juga akan sangat mungkin mengalami depresi yang tak hanya merugikan dirinya sendiri tetapi juga orang-orang di sekitarnya. 

Mengenai rasa panik dan stres, melansir dari laman bustle.com ada beberapa zodiak yang dikenal sangat mudah panik dan stres. Pemilik zodiak ini juga sangat mudah merasa galau, gelisah dan khawatir berlebihan. Karena kekhawatiran yang tak ada alasannya, para pemilik zodiak ini nyaris tak bosa merasa tenang dalam hidupnya. 

Siapa saja zodiak yang mudah panik dan stres tersebut? Berikut beberapa zodiak tersebut.

Leo

Zodiak pertama yang sangat mudah panik dan stres adalah leo. Rasa panik leo ini lebih disebabkan oleh ekspektasinya yang terlalu tinggi. Ini juga karena leo menuntut segala kesempurnaan dalam hidupnya. Saat apa yang dialami tidak sesuai dengan harapan dan mimpi-mimpinya, leo akan sangat mudah panik, stres bahkan marah tanpa alasan jelas. 

Aquarius

Mereka yang berzodiak aquarius juga termasuk zodiak yang mudah panik dan stres. Pemilik zodiak ini sangat mudah merasa khawatir dan kesepian dalam hidupnya. Ini karena aquarius termasuk pribadi yang pendiam, tidak banyak bersosialisasi dengan orang lain dan mudah curiga ke orang lain.

Saat ada masalah, aquarius cenderung menyimpan masalahnya sendiri yang terkadang membuatnya semakin terpuruk dan mengalami masalah lain yang lebih rumit.

Aries

Pemilik zodiak aries selama ini dikenal sebagai pribadi yang keras kepala, ceria dan penuh kebahagiaan. Namun siapa sangka, di balik sikapnya yang ceria ia menyimpan kekhawatiran dan kepanikan yang cukup besar dalam hidupnya. Aries adalah tipe pribadi yang ceplas-ceplos dan tidak berpikir jauh saat melakukan sesuatu, dan ketika yang ia lakukan tidak benar, ini akan menjadi bumerang untuk dirinya sendiri. 

Itulah beberapa zodiak yang dikenal sangat mudah panik dan stres sehingga hidupnya nyaris tak bisa tenang. Dari beberapa zodiak yang ada, adakah salah satunya zodiakmu Sahabat Fimela?

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading