Fimela.com, Jakarta Apapun barang elektronik ketika sudah lama digunakan terkadang akan membuatnya menjadi lebih panas dari biasanya, ketika bermain smartphone berjam-jam akan membuatnya menjadi panas dan tak nyaman saat digunakan. Begitu pula dengan kipas angin, saat kita menggunakan kipas angin terlalu sering atau memiliki kecepatan tinggi akan membuatnya panas dan tak nyaman saat digunakan.
Kipas angin yang panas tentu akan mengeluarkan angin dengan suhu yang hangat dan hal ini akan membuat penggunanya tidak merasakan angin dari kipas angin. Fungsi dari kipas angin sendiri adalah mendinginkan dan membuat ruangan menjadi lebih sedikit sejuk karena udara yang panas.
Tapi apakah kipas yang panas dapat berbahaya? Kipas tentu tidak dirancang menjadi terlalu panas akan tetapi beberapa kurangnya oerawatan akan membuat kipas mudah rusak terutama jika terlalu sering digunakan. Berikut beberapa penyebab kipas angin menjadi panas yang mungkin kamu alami:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
1. Motor Kipas yang Jelek
Masalah apapun yang berkaitan dengan motor kipas akan mempengaruhi fungsi dari kipas itu sendiri, ketika kamu menemukan adanya motor kipas yang tidak berfungsi seperti biasanya hal inilah yang menandakan ada bagian motor kipas yang memburuk.
Tapi kamu tak perlu khawatir, motor kipas yang rusak dapat diatasi dan dapat diganti. Jika motor kipas yang kamu gunakan rusak ada baiknya untuk mengganti motor kipas tersebut, masalah satu ini kamu perlu memanggil teknisi untuk memperbaikinya.
2. Aliran Udara yang Buruk
Jika beberapa bilah kipas tidak dipasang pada posisi yang benar aka akan terlihat penurunan aliran udara. Hal inilah yang dapat menyebabkan kipas menjadi terlalu panas, ketika ada kotoran, debu, dan beberapa material lainnya akan membuat bilah menjadi lebih cepat kotor dan menhambat udara bersih dari kipas.
Advertisement
3. Kurang Perawatan Kipas
Ada baiknya ketika kita menggunakan barang elektroniknya melakukan perawatan yang tepat, kerusakan barang elektronik tentu akan membuat kesal terlebih saat perawatan dengan teknisi yang tak terjangkau. Seperti halnya ada bilah kipas yang kotor atau motor kipas yang bermasalah ada baiknya untuk mencari tahu tersebut dengan sendirinya dan cobalah untuk mengatasi hal tersebut.
4. Busing yang Tak Bersih
Busing kipas ternyata dapat mengumpulkan kotoran dari waktu ke waktu saat kita menggunakan kipas, hal inilah yang dapat menyebabkan kotoran masuk ke dalam bagian kipas. Beberapa hal yang dapat menghambat putaran kipas ternyata dapat membuat busing menjadi lebih panas dari biasanya, hal inilah yang dapat menyebabkan kipas menjadi terlalu panas.
Advertisement
5. Kebocoran
Periksalah apakah ada kebocoran yang dihasilkan dari kipas dan membuatnya jauh menjadi lebih panas dari biasanya, kebocoran kipas ternyata dapat mengakibatkan hilangnya energi dan dapat mempengaruhi kinerja sistem. Kamu perlu mengganti atau mengubah posisi kipas untuk menghindari kebocoran.
Cara Memperbaiki Kipas yang Panas
Setelah kamu mengetahui penyebab dari kipas yang panas ada baiknya untuk mencari tahu cara mengatasi kipas yang panas, meskipun tak mudah berikut beberapa cara yang dapat kamu lakukan:
1. Membersihkan Motor Kipas
Berikut beberapa cara membersihkan motor kipas:
- Cabut kipas dan lepaskan penutup luar.
- Lap bilah kipas (ada baiknya jika menggunakan kain microfiber).
- Jika ada kotoran yang menumpuk di bagian luar motor, ada baiknya untuk menyikat.
2. Membersihkan Busing Kipas
Membersihkan busi ternyata tak terlalu mudah, setelah mengeluarkan bagian dari kipas terkadang kita akan lupa bagaimana cara merakitnya kembali. Berikut beberapa langkah untuk membersihkan busing yang dapat kamu lakukan:
- Lepaskan sekrup yang ada di tepi luar motor kipas.
- Keluarkan motor kipas degan hati-hati, hindari kabel.
- Lepaskan busing, menggunakan obeng yang pipih atau tang.
- Ganti busing lama yang kotor dengan yang baru.
Barang elektronik tidaklah mudah begipun dengan perawatannya, seperti halnya kipas akan menjadi terlalu panas ketika perawatannya yang tidak sesuai. Membersihkan motor kipas dan busing adalah pilihan yang terbaik untuk mengatasi kipas yang panas.