Sukses

Lifestyle

5 Cara Kuatkan Diri Hadapi Hidup yang Terasa Stagnan

Fimela.com, Jakarta Saat menjalani hidup, kadang pada fase tertentu kita merasa stagnan. Seakan hidup ini tak ada kemajuan. Tak ada perkembangan sama sekali. Bahkan rasanya seperti berjalan di tempat dan tidak ada hal baik yang terjadi.

Menyikapi hidup yang terasa stagnan bisa membuat kita merasa tertekan. Namun, daripada makin terpuruk dan malah stres sendiri, ada baiknya kita mencoba menyikapi situasi yang ada dengan cara yang lebih positif. Saatnya untuk kembali melangkah ke depan meski hidup saat ini terasa stagnan.

 

1. Atur Napas dan Terima Realitas

“Whenever something bad happens, keep calm, take a few deep breaths and shift the focus to something positive.”― Roy T. Bennett

Semua yang terjadi di dalam hidup kita ini sudah yang paling baik untuk kita. Terima realitas yang ada dengan apa adanya lebih dulu. Melihat ke bawah atau ke atas pun secukupnya saja, yang penting adalah fokus pada diri sendiri. Fokus pada hal baik yang bisa kita petik dan masih bisa kita syukuri saat ini.

2. Syukuri Semua yang Ada

Kurangi komplain. Tak perlu terlalu sering mengeluh. Mengutip buku Happiness Inside, komplain dan kebahagiaan seperti terang dan gelap, keduanya tidak mungkin hadir berbarengan. Ketika komplain hadir, kebahagiaan bisa menghilang dan memudar. Kalau mau lebih nyaman dan bahagia, maka perbanyak saja rasa syukur.

3. Perbanyak Aktivitas Produktif

Akan lebih baik jika kita mengisi waktu dengan hal-hal produktif supaya kita bisa membuat pencapaian baru. Pencapaian kita yang terlihat biasa saja mungkin adalah hal spesial di mata orang lain. Kita tak perlu merasa rendah diri dengan semua yang kita punya. Sebab jalan hidup kita tak harus selalu sama dengan orang lain.

 

4. Coba Hal dan Pengalaman Baru

Merasa hidup ini tak ada kemajuan bisa jadi sinyal bagi kita untuk membuat hal baru. Saatnya untuk kembali mengasah kemampuan dan kelebihan diri. Membuat karya baru, menciptakan hal baru, atau melakukan sesuatu untuk meringankan orang lain bisa membuat kita merasa lebih berarti lagi. Hidup pun akan lebih berwarna dan tidak stagnan lagi.

5. Ciptakan Kebahagiaan Kecil untuk Diri Sendiri

Tak harus melakukan hal yang spektakuler atau menunggu peristiwa besar untuk membuat kita kembali bahagia. Hal-hal kecil dan sederhana bisa kita coba untuk membuat kita merasa bahagia. Mengapresiasi diri sendiri bisa membuat kita lebih bersemangat untuk melangkah ke depan.

Hidup yang saat ini terasa stagnan bukanlah akhir dari segalanya. Masih ada kesempatan untuk menghadirkan lebih banyak warna baru dan membuat hidup ini lebih berarti lagi.

#WomenforWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading