Sukses

Lifestyle

3 Penyebab SMS Tidak Masuk dan Cara Mengatasinya

Fimela.com, Jakarta Pada jaman sekarang tentu jarang orang yang masih menggunakan SMS untuk mengirimkan pesan satu sama lain. Karena banyak aplikasi yang dapat membuat seseorang menghubungi beberapa orang atau bahkan menelepon tanpa menghabiskan pulsa, SMS mungkin masih jarang digunakan tetapi masih banyak beberapa orang yang masih menggunakan SMS.

Jika kamu mencoba mengirim pesan kepada seseorang melalui SMS tentu akan berjalan lancar jika kamu memiliki pulsa dan sinyal yang stabil, bagaimana jika hal itu tidak kamu miliki? Sayangnya, SMS bukanlah cara yang paling tepat untuk diandalkan dalam pengiriman pesan.

Keterlambatan atau kegagalan pengiriman pesan SMS juga dapat berdampak pada kebutuhan seseorang, terkadang SMS menjadi salah satu platfrom untuk memverifikasi data. Tapi bagaimana jika kamu mengalami SMS yang tidak masuk? Tentu akan panik dan bertanya apakah hal ini dikarenakan tidak memiliki sinyal yang cukup. Berikut beberapa penyebab SMS tidak masuk yang sering bikin penasaran:

1. Masalah Jaringan

Masalah jaringan menjadi salah satu penyebab utama mengapa kamu tidak menerima SMS masuk hal ini dapat menjadi alasan adanya penundaan pesan, atau beberapa hal biasanya dapat membuat masalah jaringan mengalami kemacetan seperti operator jaringan yang bermasalah.

2. Kesalahan Pada Server Operator

Alasan lain mengapa kamu mengalami keterlambatan pesan SMS atau tidak menerima SMS masuk adalah server operator. Biasanya masalah seperti ini mudah untuk diperbaiki oleh operator dan ada kemungkinan kecil mengalami kehilangan pesan.

3. Jaringan yang Berbeda

Jika pengirim dan penerima menggunakan jaringan yang berbeda ada kemungkinan pesan akan tertunda karena setiap jaringan biasanya memprioritaskan jaringan nya sendiri.

Cara Mengatasi SMS Tidak Masuk

  • Periksa Pengaturan Baterai : Salah satu hal yang perlu kamu lakukan pertama kali harus memeriksa dengan pengaturan baterai ponsel sendiri, ternyata mode hemat baterai dapat menghentikan penerimaan SMS.
  • Periksa Konektivitas Jaringan : Salah satu alasan mengapa kamu tidak menerima SMS itu karena koneksi jaringan yang tidak stabil, sinyal seluler tidak dapat diprediksi dan terkadang dapat dipastikan berada di luar jika memungkinkan atau jika kamu berada di lokasi yang lebih tinggi.
  • Nonaktifkan Mode Pesawat : Saat mode pesawat diaktifkan di perangkat tentu semua konektivitas nirkabel akan, jika diaktifkan maka kamu tidak akan menerima pesan SMS.

Meskipun jarang digunakan akan tetapi beberapa orang masih menggunakan SMS selain itu tipe hp apapun masih membutuhkan SMS. Itulah beberapa penyebab SMS tidak masuk dan cara mengatasinya yang perlu kamu tahu.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading