Sukses

Lifestyle

5 Penyebab Air Akuarium Keruh dan Cara Membersihkannya

Fimela.com, Jakarta Ada sebagian orang yang gemar memelihara ikan di dalam akuarium. Memelihara ikan memiliki manfaat yaitu bisa membantu menghilangkan stres, meningkatkan fokus, menjaga kualitas tidur, dan membantu anak belajar rasa tanggung jawab. Namun kendala memelihara ikan di dalam akuarium adalah air akuarium cepat keruh.

Jika air dalam akuarium keruh, maka bisa menyebabkan ikan hias di dalamnya mati dan tidak enak untuk dipandang. Kebersihan akuarium harus selalu diperhatikan, agar ikan hias dapat hidup lama sesuai dengan habitat aslinya. Tetapi ada sebagian orang yang belum mengerti penyebab air akuarium keruh dan cara membersihkannya.

Cara membersihkan air akuarium juga harus diperhatikan. Sebaiknya membersihkan akuarium dilakukan setiap 2 minggu sekali. Berikut penyebab air akuarium keruh dan cara membersihkannya:

Penyebab Air Akuarium Keruh

1. Terdapat Residu dalam Akuarium

Penyebab air akuarium keruh adalah karena terdapat residu dalam akuarium. Residu tersebut biasanya terbawa oleh kerikil yang dimasukkan dalam akuarium. Kerikil tersebut memiliki debu halus yang bisa mengapung di dalam akuarium. Untuk itu, seharusnya kerikil dicuci terlebih dahulu sebelum dimasukkan ke dalam akuarium.

2. Kadar pH Air yang Digunakan

Air yang digunakan untuk mengisi akuarium juga sangat berpengaruh. Karena kadar pH air yang ada di rumah memiliki kadar yang berbeda-beda. Ada air yang memiliki kadar larutan fosfat, silikat, atau logam berat. Ada baiknya gunakan filter air saat mengisi air dalam akuarium.

3. Pertumbuhan Alga Karena Cahaya Terang

Jika Sahabat Fimela menaruh akuarium di bawah cahaya sinar matahari atau lampu yang menyala selama 24 jam, maka hal ini bisa menyebabkan air akuarium keruh. Cahaya terang bisa membuat alga tumbuh di dalam akuarium. Alga merupakan sekelompok organisme autotrof yang bisa jadi penyebab air akuarium keruh.

 

Penyebab Air Akuarium Keruh

4. Filter Rusak

Perhatikan filter yang digunakan pada akuarium. Kerusakan filter sangat berpengaruh terhadap air akuarium keruh. Karena filter yang rusak tidak bisa menyaring kotoran maupun zat kimiawi yang ada di dalam akuarium. Gunakan filter yang sesuai dengan ukuran akuarium dan rutin melakukan pengecekan akuarium.

5. Ada Banyak Ikan dalam Akuarium

Penyebab yang terakhir adalah karena memelihara terlalu banyak ikan di dalam akuarium. Walaupun terlihat menyenangkan karena memiliki bermacam-macam ikan dalam akuarium, tetapi hal ini justru membuat air akuarium keruh. Jumlah ikan yang terlalu banyak juga akan meningkatkan banyaknya residu dari makanan ikan, serta kotoran ikan yang semakin meningkat.

 

Cara Membersihkan Air Akuarium Keruh

1. Rajin Menguras Akuarium

Cara membersihkan akuarium yang pertama adalah dengan rajin menguras akuarium setiap dua minggu sekali. Kuras seluruh air dalam akuarium, untuk mengeluarkan semua kotoran yang terdapat dalam akuarium. Jika tidak terlalu kotor, air akuarium bisa diganti dengan volume 30 persen dari total kapasitas.

2. Bersihkan Filter

Saat menguras akuarium, jangan lupa untuk membersihkan filter air. Karena filter air sangat berpengaruh terhadap kondisi air dalam akuarium. Jika ada kerusakan dalam filter tersebut, sebaiknya segera ganti dengan media yang baru.

3. Bersihkan Kaca Akuarium

Tak hanya air saja yang dikuras, Sahabat Fimela juga harus membersihkan kaca pada akuarium. Karena kaca tersebut bisa membuat air akuarium tampak keruh. Kerak yang terdapat pada kaca akuarium bisa disebabkan oleh jamur dan alga. Gunakan pembersih kaca khusus untuk menghilangkan kerak tersebut.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading