Sukses

Lifestyle

5 Kehebohan Pembalap Aleix Espargaro di MotoGP Mandalika dari Posting Ibu-ibu Boncengan Sampai Meet & Greet

Fimela.com, Jakarta Gelaran seri kedua MotoGP 2022 digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat pada 18-20 Maret. Akan ada 24 rider dari 12 tim yang akan turun di lintasan.

Ajang MotoGP bergengsi ini dihelat pertama kali di Indonesia. Maka, sambutan dari masyarakat Indonesia pun begitu hangat kepada pembalap kelas dunia tersebut.

Sambutan tersebut pun membuat para pembalap nampak begitu nyaman hingga memerlihatkan ketertarikannya kepada Indonesia terutama pada masyarakat Lombok. 

Misalnya seperti Aleix Espargaro, pembapal dari tim Aprilia Racing yang kerapa kali mengunggah kegiatan hingga kekagumannya kepada masyarakat Indonesia melalui akun Instagramnya.

Nah, berikut ini beberapa unggahan Aleix Espargaro yang terkadang bikin kita tertawa.

1. Melihat bensin eceran

Sebelumnya, Aleiz Espargaro telah melalukan uji coba sirkuit Mandalika yang berlangsung 11-13 Februari 2022.Tak hanya melalukan test uji coba, ia bersama Alex Marquez dan Marc Marquez terlihat menikmati indahnya Lombok usai menjalani karantina. 

Sambil mengayuh sepeda, Aleix Espargaro takjub akan bensin yang dijual secara eceran. Baginya, bensin eceran adalah sesuatu yang aneh, terlebih di sebelahnya juga dijual deretan buah kelapa.

2. Potret emak-emak naik motor

Selain itu, Espargaro juga memotret emak-emak mengendarai motor dengan membonceng tiga anak sepulang sekolah tanpa helm yang langsung ia unggah di akun Instagram pribadinya.

Menurutnya, hal tersebut cukup menakjubkan. Dan mungkin tidak ada di negara asalnya, Spanyol.

3. Soroti bonceng tiga tanpa helm

Kembali ke Indonesia, Espargaro lagi-lagi menyoroti tiga orang naik motor tanpa memakai helm.

“3 orang naik sepeda motor tanpa helm, dengan kecepatan 45 km/jam, dan menggendong bayi," tulis Aleix Espargaro dalam instagram storiesnya.

4. Sayembara helm gratis

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Aleix 41 (@aleixespargaro)

Espargaro mengeluarkan sayembara berupa tantangan kepada netizen Indonesia. Sayembara tersebut ialah bila followers Instagram-nya sukses menembus angka 1 juta sebelum balapan, maka dia akan melemparkan helm ke tribunne penonton di Sirkuit Mandalika, Minggu (20/3/2022).

"Hai penggemar Indonesia. Jika saya mencapai satu juta pengikut sebelum Minggu, 20 Maret 2022, setelah balapan saya akan melemparkan helm balap saya ke tribune!" tulis Espargaro.

Tak sampai 24 jam, netizen Indonesia sukses menjawab tantangan tersebut. Kini, Espargaro sepertinya harus mewujudkan janjinya itu pada balapan nanti. 

5. Meet and greet

Aleix Espargaro dan Maverick Vinales pun mengadakan meet and greet secara virtual pada pada Jumat (18/3). Meski begitu, fans pun antusias melihat pembalap tersebut. 

Aleix Espargaro dan Maverick Vinales bercerita mengenai pengalaman serta tantangan selama menjajal sirkuit Mandalika.

“Pertama kali bagi kami untuk ikut serta berlomba disini, sirkuit Mandalika terasa menyenangkan untuk dikendarai dan kami sangat menikmati sesi tes sebelumnya,” ujar Espargaro.

Kedua pembalap ini juga mencoba motor Aprilia RS660 dan SR GP 200 yang hadir di lokasi.

Manajer Komunikasi dan Humas PT Piaggio Indonesia, Ayu Hapsari, mengatakan, booth Aprilia di MandalikaGP juga memberikan kesempatan bagi pengunjung dan tamu untuk menyaksikan langsung debut Aprilia SR GT 200 di Indonesia. Skuter matik dengan gaya sporty ini dapat diandalkan untuk berkendara harian yang optimal. 

“kami menggelar serangkaian ‘Aprilia Experience’ yang menarik, untuk mewujudkan jargon “Designed for racers, built for riders” kepada masyarakat Indonesia. Kami secara antusias mengundang para penggemar Aprilia untuk mendukung para pembalap andalan kami: Aleix Espargaró dan Maverick Vinales yang tampil secara aktif tidak hanya di lintasan balap, namun juga di booth Aprilia yang berlokasi di main commercial area tadi siang. Di sini, pelanggan dan pengunjung dapat merasakan semarak balap dalam berbagai aktivitas menarik, pameran produk dan original merchandise, termasuk rangkaian merchandise edisi spesial Mandalika Aprilia,” ujarnya.

#women for women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading