Sukses

Lifestyle

10 Penyebab Kuota Internet Cepat Habis dan Cara Mengatasinya

Fimela.com, Jakarta Mungkin bagi kamu yang tidak menggunakan Wifi akan sangat sulit untuk menghemat kuota internet. Terutama pada masa pandemi saat ini semua hampir kegiatan di rubah dan memaksa banyak orang untuk bekerja dan belajar dari jarak jauh yang membuat kita sangat membutuhkan kuota internet maupun Wifi.

Terkadang kita juga penasaran dengan membuka aplikasi seperti Instagram, Tik Tok, Twitter, dan sebagainya untuk mencari hiburan. Selain itu kita akan jauh lebih sering browsing di Google untuk mencari tahu apa yang kita inginkan, ternyata hal itulah yang akan jauh mengurangi kuota internet kamu.

Membeli kuota internet terus menerus juga akan menghabiskan uang jajan kamu, Apalagi kebutuhan kamu di handphone sangat banyak dan diiringi rasa penasaran. Kuota internet yang cepat habis juga tentu akan membuat kamu kesal, untuk itu yuk cari tahu apa saja penyebab kuota internet cepat habis dan cara mengatasinya:

1. Bermain Game Terlalu Sering

Bermain game tentu akan sangat menyenangkan dan mengasyikan apalagi jika kita memiliki waktu luang. Tapi pernahkah kau sadar bahwa bermain game yang terlalu sering atau membutuhkan waktu yang lama dapat buat kuota internet kamu cepat habis? Penyebab kota internet cepat habis yang paling utama adalah karena kamu terlalu sering bermain game di ponsel.

 

2. Panggilan Video Call

Berhubungan jarak jauh dengan orang lain atau orang yang kamu sayang tentu akan menjadikan, hal ini tentu membuat kamu dan mereka harus memberi kabar.

Melakukan panggilan video call terlalu lama maupun terlalu sering yang ternyata juga dapat menyebabkan kota internet kamu cepat habis lo. Ternyata jika kamu melakukan 1 menit panggilan video call melalui WhatsApp maka akan menghabiskan kuota sebesar 343kb.

3. Tidak Membatasi Kuota Internet

Seringkali kita akan melupakan untuk membatasi kuota internet, membeli kuota internet untuk jangka waktu satu bulan tentu lebih baik dan hemat. Namun, ternyata jika kamu tidak membatasi kuota internet akan menyebabkan cepat habis. Biasanya ada beberapa provider yang memberikan masa aktif selama satu hari maupun satu minggu hal ini tentu saja dapat membuat kamu membatasi penggunaan kuota internet.

4. Membiarkan Pengaturan Default

Mungkin kamu belum sadar jika ada beberapa aplikasi sehari-hari yang secara default kamu biarkan begitu saja. Terkadang beberapa aplikasi tersebut juga akan mendownload gambar, video, file sekalipun kita tidak membukanya, salah satunya yaitu WhatsApp. Ada baiknya kamu membatasi kuota internet untuk WhatsApp, Instagram, dan Streaming video.

5. Google Maps

Saat kita akan berpergian dan tidak tahu jalan terkadang kita membutuhkan maps untuk menuntun kita ke jalan tersebut, tapi kamu sadar nggak bahwa penggunaan Google maps yang berlebihan terkadang akan membuat kuota internet kamu cepat habis. Namun, kamu jangan panik karena dalam Google maps ada fitur off line yang dapat membuat kamu merasa lebih hemat untuk penggunaan kuota internet.

Cara Mengatasinya

1. Pantau Penggunaan Data Internet

Ketika kamu memiliki kuota internet atau membeli kuota internet hal yang pertama kamu lakukan adalah memantau penggunaan data. Ada baiknya jika kamu memantau aplikasi mana yang menggunakan sebagian besar data dan seberapa banyak yang digunakan, semakin kamu paham cara mengolah data semakin baik kamu mengetahui mengelola data internet kamu.

2. Kompres Data

Ternyata terdapat beberapa layanan yang akan memungkinkan kamu mengompres si data yang kamu terima sehingga tidak akan membebani kamu. Beberapa Web browser juga memiliki fitur pendukung seperti ini, hal ini dimaksud untuk meminimalkan penggunaan data kamu.

3. Muat Ulang Sebanyak Mungkin

Jika kamu sedang berada di luar ruangan atau berada di ruangan yang memiliki Wifi memanfaatkan hal tersebut untuk membantu kebutuhan kamu menggunakan paket data kamu. Seperti mengunduh beberapa musik, video, maupun film untuk menghemat sebagian besar data internet kamu.

4. Gunakan Koneksi Data yang Lebih Hemat

Ternyata semakin cepat kecepatan data kamu, semakin banyak yang ingin kamu cari, tentu saja hal ini sangat berpengaruh pada kuota internet kamu yang gunakan. 4G memang lah sangat baik untuk browshing atau mencari sesuatu di ponsel kamu, tetapi jika memungkinkan beralih ke 3G atau Edge lebih baik memiliki kecepatan lambat akan lebih sedikit penggunaan kuota internet kamu.

5. Matikan Push Off atau Batasi

Push Merupakan salah satu fitur yang sangat berguna, dengan penggunaan ini kamu dapat melakukan pembaruan tepat waktu dari email, media sosial, aplikasi dan lainnya banyak dari kita yang sering lupa untuk menggunakan notifikasi untuk memp perbarui aplikasi. Batasi jumlah permintaan push yang dibuat pada perangkat kamu, sehingga kamu dapat mengaturnya hanya untuk aplikasi yang penting.

Memang sangat sulit untuk menghemat kuota internet yang kita gunakan, tapi ada baiknya jika kita membuka beberapa aplikasi yang memang penting. Hal ini dilakukan agar kita dapat menghemat kuota internet serta dapat menghemat pengeluaran kita untuk membeli kuota internet.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading