Sukses

Lifestyle

Lelah dengan Rutinitas Sehari-hari? Inilah 5 Tips Bangun Energi Baru di Hari Baru

Fimela.com, Jakarta Rasa lelah dan jenuh terkadang menghampiri ketika menjalani rutinitas sehari-hari. Ini adalah hal yang sepenuhnya wajar. Bukan hal yang aneh kalau kamu merasa lelah dan jenuh hingga tidak sulit melakukan pekerjaanmu.

Meski perasaan-perasaan tersebut adalah hal yang wajar, ada baiknya kamu tidak hanya menunggu tanpa melakukan apapun sampai perasaan itu hilang dengan sendirinya. Pekerjaan akan terbengkalai, kamu akan menjalani hari yang berat, serta apa yang kamu lakukan juga tidak akan optimal.

Untuk menghindari kemungkinan terdapat dampak-dampak yang tidak diinginkan, kamu bisa melakukan sesuatu untuk mengatasi rasa lelah dan jenuh itu.

Berikut ini adalah 5 tips mengatasi rasa lelah dan membangun energi baru berdasarkan rekomendasi dari Essential Living.

1. Meditasi

Meditasi kesadaran memiliki sejumlah manfaat kesehatan yang positif, termasuk meningkatkan fungsi sistem kekebalan. Selain itu juga bisa meningkatkan hubungan interpersonal, serta mengurangi stres dan kecemasan.

Meditasi sangat sederhana. Yang perlu dilakukan adalah menemukan tempat yang tenang dan santai, lalu dedikasikan minimal 15 menit untuk membebaskan otak dari berbagai pikiran. Kamu harus dengan sengaja melepaskan setiap pikiran sampai mencapai keadaan fokus murni.

Meskipun mungkin perlu beberapa latihan untuk membiasakan diri dengan proses ini, begitu kamu berhasil melakukannya, kamu akan mulai sadar bahwa kamu menjadi lebih fokus dalam keadaan sehari-hari.

2. Membaca

Bagi mereka yang kesehariannya diharuskan menatap layar, otak bisa mulai merasa lelah dan kreativitas berkurang. Oleh karena itu, membaca cerita fiksi atau sesuatu yang berhubungan dengan pekerjaan sebelum rapat akan membantu mengaktifkan kembali otak.

Semakin sering membaca, semakin terbiasa otak menyimpan informasi, dan meningkatkan kecerdasan. Semua informasi itu pada akhirnya akan berguna saat kamu terlibat dalam percakapan, mengerjakan proyek, dan mencoba memecahkan masalah yang kompleks.

 

3. Bersosialisasi

Sekarang kerja jarak jauh adalah bagian permanen dari kehidupan banyak orang. Jadi tidak berinteraksi secara sosial dengan rekan kerja atau teman adalah hal yang bisa terjadi sehari-hari. Namun, interaksi sosial sebenarnya sangat penting untuk menjaga otak tetap berenergi dan terdidik.

Terlepas dari ketidakpastian pembatasan lebih lanjut akibat pandemi COVID-19, masih ada cara aman untuk berinteraksi secara sosial dengan mengikuti pedoman jarak sosial. Salah satunya dengan melakukan percakapan sederhana.

Interaksi sosial memungkinkanmu mempelajari fakta-fakta baru, perspektif baru, dan ide-ide baru. Sementara itu, kamu akan mengembangkan kemampuan untuk fokus, belajar, dan menganalisis suatu situasi.

4. Latihan fisik

Latihan fisik terbukti memiliki efek positif pada kesehatan mental, memberikan lebih banyak darah yang kaya oksigen ke otak, serta memberi stimulasi mental yang lebih besar secara langsung.

Bahkan hanya dengan sedikit olahraga, entah itu hanya berjalan singkat, jogging, atau lakukan beberapa peregangan, akan membantu menstabilkan suasana hati dan meningkatkan fokus dan perhatian.

Manfaat jangka pendek dan jangka panjang dari latihan fisik, baik aerobik dan anaerobik, sepadan dengan investasi waktu yang kamu berikan, terutama jika dilakukan sekali atau dua kali sehari.

 

5. Teknik pernapasan

Pernapasan dalam yang digunakan pada meditasi akan membantumu fokus dan merasa berenergi sepanjang hari. Cobalah untuk melakukan latihan pernapasan setiap kali kamu mulai merasa lelah atau stres.

Duduk atau berbaring dalam posisi yang nyaman, jaga agar kaki dan tulang belakang tetap lurus dan letakkan satu tangan di perut dan satu tangan di dada.

Kemudian tarik napas perlahan dan dalam melalui hidung dan masuk ke perut, sampai paru-paru terasa penuh. Berhentilah selama beberapa detik, lalu hembuskan napas perlahan melalui mulut. Buatlah suara mendesis pelan, sampai paru-parumu menjadi kosong.

Ulangi proses ini sampai kamu mulai merasa lebih tenang dan lebih siap secara mental untuk melanjutkan hari.

*Penulis: Vania Ramadhani Salsabillah Wardhani.

 

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading