Fimela.com, Jakarta Air merupakan sesuatu yang dibutuhkan oleh setiap mahluk hidup, sebab jika mahluk hidup tanpa air akan susah untuk bertahan hidup. Air yang jernih biasa kita lihat di Air Terjun, sangat indah jika kita melihat banyak air di air terjun.
Mimpi merupakan sebuah bunga tidur, meskipun begitu hal ini ternyata dapat memberi makna bagi sang pemimpinya. Entah makna baik atau buruk, namun mimpi juga dapat menjadi salah satu pertanda untuk kehidupan kita.
Mimpi melihat air jernih menunjukkan tanda kebahagiaan dan keberuntungan dalam hidup. Selain itu, jika kamu mengalami mimoi melihat air yang deras atau kotor, dapat menjadi pertanda yang kurang baik. Berikut beberapa arti mimpi melihat air jernih yang bikin penasaran:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Arti Mimpi Melihat Air Jernih
1. Arti Mimpi Melihat Air
Kamu harus berbahagia jika bermimpi melihat air, mimpi ini membawa kabar baik untuk kamu. Mimpi melihat air diartikan bahwa kamu akan merasakan kedamaian dan sejahtera dalam hidup.
2. Arti Mimpi Minum Air yang Jernih
Selanjutnya arti mimpi minum air jernih juga memiliki arti yang baik untuk kamu. Menurut primbon jawa jika kamu bermimpi minum air yang jernih maka akan mendapatkan kebahagiaan dan keceriaan dalam hidup.
3. Arti Mimpi Melihat Air Terjun
Mimpi melihatair terjun juga diartikan sebagai pertanda baik lho. Mimpi ini ternyata menandakan bahwa kamu akan mendapatkan hal yang baik dan mendapatkan banyak pujian dari kerabat atau orang terdekat.
Arti Mimpi Melihat Air Jernih
4. Arti Mimpi Minum Air Laut
Jika kamu bermimpi meminum air laut, maka hal ini menandakan sesuatu yang buruk akan terjadi kepadamu. Mimpi ini menurut Primbon Jawa mengisyaratkan bahwa kamu akan merasa tertekan dengan apa yang telah kamu lakukan.
5. Arti Mimpi Minuim Air Kotor
Selanjutnya mimpi minum air kotor juga menjadi salah satu pertanda kurang baik. Menurut Primbon Jawa mimpi ini mengartikan bahwa kamu akan mengalami sakit dalam waktu dekat.
Advertisement
Arti Mimpi Melihat Air Jernih
6. Arti Mimpi Melihat Kolam
Apabila kamu bermimpi melihat kolam hal ini akan menjadi pertanda baik untuk kamu. Mimpi ini sering dikaitkan dengan keberuntungan yang akan datang, jika kamu membangun usaha maka apa yang sedang kamu jalani akan menjadi besar.
7. Arti Mimpi Telaga Banyak Airnya
Selanjutnya jika kamu mengalami mimpi ini maka harus bersyukur. Mimpi ini memiliki arti bahwa kamu akan mendapatkan keberuntungan yang tidak terduga.
Arti Mimpi Melihat Air Jernih
8. Arti Mimpi Melihat Mata Air Tanpa Sebab
Berbeda dari sebelumnya yang memerlukan usaha keras untuk menemukan sumber air, melihat sumber air yang muncul tiba-tiba tentu merupakan kejadian yang luar biasa. Tanpa perlu berusaha keras, kamu dapat diibaratkan sedang mendapatkan rejeki tak terduga dengan menemukan sumber air secara tiba-tiba.
9. Arti Mimpi Melihat Aliran Air yang JernihÂ
Jika kamu bermimpi melihat aliran air yang jernih, ini bisa menjadi tanda akan datangnya periode meditasi dan ketenangan dalam hidupmu. Waktunya untuk berhati-hati dalam mengambil keputusan. Pada masa ini, intuisimu akan menjadi penuntun penting saat harus membuat keputusan besar dalam hidup.
Â
Advertisement
Arti Mimpi Melihat Air Jernih
10. Arti Mimpi Menemukan Mata AirÂ
Menemukan sumber air merupakan pencapaian yang tidak mudah bagi banyak orang. Namun, apa artinya jika dalam mimpimu kamu menemukan sumber air? Tanda ini sangat positif untukmu. Kemungkinan besar, kamu akan mencapai ketenaran dan dikenal oleh banyak orang.
11. Mimpi Melihat Air yang Dalam
Selanjutnya, tafsir mimpi ini adalah jika kamu bermimpi melihat air yang sangat dalam. Ini mungkin menjadi peringatan dari alam semesta untuk lebih berhati-hati di masa depan. Kemungkinan kamu akan dihadapkan pada situasi yang rumit, sehingga harus lebih berhati-hati dalam mengambil langkah-langkah. Situasi rumit ini bisa saja muncul di tempat kerja, dalam bisnis, atau dalam urusan asmara. Â
Itulah beberapa arti mimpi melihat air jernih. Semoga tafsiran mimpi di atas dapat menambah informasi kamu. Namun perlu kamu ingat bahwa terdapat beberapa arti mimpi yang memberi tanda baik dan buruk.