Sukses

Lifestyle

9 Penyebab Tidak Nafsu Makan Pada Anak yang Bikin Khawatir

Fimela.com, Jakarta Anak-anak memerlukan perhatian yang khusus dari orang tuanya. Apalagi mengenai makanan yang mereka suka saat ini, mungkin keesokan hari mereka akan bosan dengan makanan tersebut.

Selain itu anak-anak juga memiliki karakter yang menarik dengan makanan. Jika hari ini mereka menyukai makanan bubur namun keesokan harinya mereka mungkin tidak menyukai makanan tersebut. Hal tersebut sudah menjadi tantangan bagi Ibu untuk memasak makanan yang bervariasi.

Terkadang anak juga akan merasa tidak nafsu makan dengan yang sudah disajikan. Tentu hal ini membuat Ibu akan marah, namun ketika anak tidak nafsu makan kita tidak boleh memaksanya. Berikut beberapa penyebab anak tidak nafsu makan yang bikin khawatir:

1. Tingkat Pertumbuhan yang Lambat

Selanjutnya perubahan pertumbuhan dapat menyebabkan nafsu makan menurun pada anak. Biasanya sealam tahun pertama, anak akan tumbuh dengan cepat. Akan tetapu setelah itu, pertumbuhannya akan melambat dan mungkin mereka akan makan lebih sedikit. Namun ibu jangan khawatir karena selama periode ini, penurunan nafsu makan merupakan salah satu hal yang normal.

2. Sakit

Selanjutnya penyakir juga dapat menjadi penyebab anak tidak nafsu makan yang paling signifikan. Selain itu jika si kecil mengalami sakit tenggorokan, flu, diare, sakit kepala, demam, atau lainnya, mungkin dapat membuat makan mereka lebih sedikit. Namun ibu jangan khawatir karena nafsu makan anak akan meningkat setelah mereka membaik.

3. Stress

Yang mengalami stress tak hanya orang dewasa, anak juga dapat mengalmi stress yang memiliki banyak efek negatif, termasuk kehilangan nafsu makan. Jika si kecil tidak sakit, tetapi mereka sulit makan atau tidur, mungkin mereka sedang menderita stress. Untuk itu sebagai orang tahu harus memahami dan mengetahui penyebab stress dan menguranginya. Berikut beberapa penyebab stress pada anak:

  • Masalah Keluarga, seperti kematian keluarga atau hewan peliharaan.
  • Intimidasi.
  • Ketidakmampuan untuk mengatasi tekanan akademis.

4. Depresi

Depresi juga dapat menjadi alasan lain anak tidak nafsu makan. Kebanyakan orang tua salah mengira bahwa depresi sebagai kesedihan. Namun ternyata depresi dan kesedihan memiliki makna yang berbeda. Jika kesedihan biasanya akan hilang dengan seiring berjalannya waktu, tetapi jika depresi tidak hanya membuat anak sedih.

Hal ini juga dapat menganggu kehidupan normal mereka. Jika anak menunjukkan kurangnya minat yang signifikan dalma kegiatan yang mereka minati sebelumnya, maka mereka mungkin akan mengalami depresi.

5. Anoreksi Nervosa

Anak yang memiliki idola, biasanya akab meniru mereka untuk berbagai alasan lain. Salah satunya mereka mengurangi makan atau tidak nafsu makan. Beberapa anak juga ada yang memilih makanan rendah lemak dan akan merasa bersalah jika memakannya. Genetika, keseimbangan kimia otak, dan masalah perkembangan juga dapat menyebabkan anoreksia nervosa.

6. Obat-Obatan

Ternyata beberapa obat memiliki efek yang berbeda-beda lho untuk anak. Salah satunya antibiotik, biasanya mereka yang mengonsumsi antibiotik akan menurun nafsu makannya.

7. Anemia

Anemia merupakan kemungkinan penyebab lain dari penurunan nafsu makan anak. Anak-anak yang mengalami anemia biasanya akan lesu, lelah, dan mudah tersinggung. Jika tidak segera mengambil tindakan, anemia dapat menganggu perkembangan anak dan kinerja sekolah.

8. Cacing Usus

Cacing usus juga dapat menyebabkan hilangnya nafsu makan pada anak. Cacing ini akan masuk ke dalam sistem pencernaan anak dan hidup sebagai parasit. Hal ini juag dapat menyebabkan pendarahan usus, kehilangan nafsu makan, disentri, dan sebagainya.

9. Sembelit

Buang air besar yang tidak teratur pada anak juga dapat disebabkan oleh sembelit. Hal ini juga dapat membuat anak tidak nafsu makan, salah satu tanda sembelit adalah tinja yang keras.

Selain penyebab di atas, hilangnya nafsu makan pada anak juga dapat disebabkan oleh masalah lain. Seperti pola asuh yang otoratif atau terlalu memaksa anak untuk makan. Namun jika anak tidak nafsu makan ada baiknya jika ibu memberikan makanan yang sedang disukainya atau tanyakan masalahnya kepada anak.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading