Fimela.com, Jakarta Saat kamu tak hadir di suatu acara, ada saja yang menanyakan kabarmu dan mencarimu. Ketika selama beberapa waktu kamu tak menampakkan kabar terbaru di media sosial, ada saja yang mengirim pesan untuk menanyakan keadaanmu. Mungkin tanpa disadaari sebenarnya kamu adalah tipe perempuan yang mudah dirindukan.
Nggak ada kamu, rasanya ada yang kurang. Tanpa kehadiranmu, muncul perasaan kehilangan di antara orang-orang yang mengenalmu. Bisa jadi kamu sebenarnya adalah tipe perempuan menawan yang mudah dirindukan. Meski kamu mungkin merasa bukan perempuan yang sempurna, tapi sosokmu mudah bikin orang lain merasa nyaman dan bikin kangen.
Advertisement
BACA JUGA
1. Senantiasa Melakukan Kontak Mata saat Berkomunikasi
Melansir laman bustle.com, konselor berlisensi Monte Drenner mengungkapkan bahwa kontak mata menyampaikan perhatian dan kepedulian, sehingga membuat orang yang sedang diajak bicara merasa penting. Ketika kita berbicara dengan menggunakan kontak mata, kita mencurahkan perhatian kita pada orang tersebut sehingga ia pun bisa merasa lebih nyaman saat berkomunikasi dengan kita. Perhatianmu yang tulus seperti ini pun bisa membuatmu mudah dirindukan.
2. Tampil Jujur Apa Adanya
Maksudnya adalah kamu senantiasa memperlihatkan dirimu apa adanya. Tidak pura-pura menjadi orang lain hanya untuk menarik perhatian. Kalau ada hal yang tidak kamu pahami, kamu tidak berlagak sok tahu. Pun ketika berkomunikasi kamu senantiasa mengutamakan keterbukaan dan kejujuran.
Advertisement
3. Punya Selera Humor yang Menyenangkan
Mungkin kamu bukan orang paling kocak di lingkaran pertemananmu. Namun, kamu punya selera humor yang menyenangkan. Di saat-saat tertentu kamu bisa mencairkan suasana dengan selera humormu. Meski jarang disadari, kamu bisa memancarkan aura positif dan menyenangkan untuk orang-orang di sekitarmu.
4. Murah Senyum
Senyuman tulus selalu berusaha kamu tampilkan di depan orang-orang yang kamu cintai. Kamu membaut orang-orang di sekitarmu merasa disukai dan disambut dengan baik. Walaupun tidak setiap hari kamu terus menampakkan wajah bahagia penuh senyum, tetapi kamu selalu mengupayakan cara terbaik untuk bisa menjaga suasana hati yang baik.
5. Memperlakukan Orang Lain dengan Baik
Siapa pun orang yang ada di sekitarmu, terlepas dari jabatan atau popularitasnya, kamu perlakukan dengan baik. Kamu menerima orang-orang di sekitarmu dengan hati yang tulus dan tangan terbuka. Tidak semua orang bisa membuatmu senang dan bahagia. Namun, kamu senantiasa menjaga hubungan baik dengan orang-orang yang di dekatmu.
Definisi menawan mungkin bisa berbeda pada tiap orang. Terlepas dari apa pun karakter dan kepribadian yang kita punya, tetap upayakan untuk jadi orang baik, ya. Menjadi orang baik pada akhirnya akan mendatangkan lebih banyak kebaikan untuk diri kita sendiri.
#ElevateWomen