Sukses

Lifestyle

Bakat Jadi Chef, Ini 5 Zodiak yang Paling Pintar Masak

Fimela.com, Jakarta Mungkin tidak semua orang suka memasak, namun pasti ada beberapa orang yang suka memasak atau bahkan berbakat menciptakan makanan enak. Diungkap berdasarkan astrologi, ternyata sekian zodiak ini yang paling jago memasak.

1. Taurus

Taurus punya bakat memasak yang hebat bahkan tanpa belajar. Secara alami ia memang suka memasak, baik untuk diri sendiri maupun orang lain. Memasak adalah hobi yang ia nikmati karena bisa memberikan kepuasan tersendiri. Ketika memasak, dibutuhkan sifat sabar dan telaten dalam mempersiapkan bahan, itu juga yang menjadi kelebihan Taurus.

2. Gemini

Di balik sikapnya yang acuh tak acuh sebenarnya Gemini sangat menyukai waktu sendirian memasak di dapur saat di rumah. Gemini cukup pemilih soal makanan dan lidahnya cukup sensitif merasakan mana makanan enak dan tidak. Jadi dengan sendirinya, ia akan memasak makanan yang bisa dinikmati siapa saja karena standarnya tinggi. Ia bahkan suka belajar tentang rempah dan bumbu masakan.

3. Cancer

Sebagai zodiak yang keibuan, secara alami Cancer akan terdorong membuatkan makanan-makanan enak untuk orang-orang di sekitarnya. Memasak bukan hanya sebagai hobi bagi Cancer, tapi juga cara menunjukkan rasa cinta, sayang dan terima kasih. Ia jago bikin apa saja, masak makanan atau membuat kue, segalanya dicoba oleh Cancer yang memang suka berkreasi di dapur.

4. Libra

Libra secara alami punya bakat memasak jika mau belajar dan berlatih. Ia memiliki keterampilan bawaan mengenali rasa mana yang cocok dan bisa saling melengkapi. Ia suka bereksperimen di dapur dan sering mencoba resep baru di waktu luangnya. Libra juga bisa jadi juru masak terbaik karena ia selalu mau belajar dari kesalahan dan mencoba berbagai makanan yang membuatnya penasaran.

5. Capricorn

Memasak bagai aktivitas melepas stres bagi Capricorn. Ia memasak untuk beristirahat dari rutinitasnya yang membosankan dan monoton. Ia juga bisa mengendalikan apa pun sesukanya, berkreasi maksimal dan menyelesaikan tantangan selama memasak. Ia suka aktivitas memotong bahan dan mencicipi berbagai rasa, dan ia bangga jika bisa berhasil menciptakan makanan enak.

Kamukah salah satu pemilik zodiak yang paling jago masak, Sahabat Fimela?

#ElevateWoman with Fimela

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading