Sukses

Food

5 Resep Kue Tradisional Empuk yang Serba Dipanggang

0(0)

Waktu Pembuatan60 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Kue tradisional yang cara pembuatannya dengan dipanggang memang punya kekhasan sendiri. Tekstur kue bisa empuk dengan tepian atau pinggiran garing. Aromanya pun lebih istimewa. 

Ada banyak jenis kue tradisional yang cara pembuatannya dengan dipanggang. Kali ini Fimela akan membagikan lima resep pilihan kue tradisional serba dipanggang yang bisa langsung dibuat sendiri di rumah. Langsung saja simak uraiannya di bawah ini.

 

Baca juga:

 

1. Resep Cara Membuat Serabi yang Empuk

Bahan-Bahan

  • 600 ml santan kelapa
  • 1 lembar daun pandan, disimpulkan
  • 225 gram tepung beras
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt ragi instan
  • 100 gram gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 1 butir telur ayam
  • keju cheddar parut secukupnya

Bahan Areh

  • 100 ml santan kelapa
  • 1/2 sdt garam
  • 4 lembar daun pandan

Cara Membuat

1. Rebus santan, daun pandan, dan garam. Aduk sampai mendidih. Dinginkan.

2. Tuang 150 ml rebusan santan ke campuran tepung beras, ragi instan, telur, garam, dan gula pasir. Uleni sampai rata.

3. Setelah adonan agak cair, keplok adonan sambil tambahkan sisa santan sedikit demi sedikit selama kurang lebih 20 menit. Diamkan selama satu jam.

4. Untuk membuat areh, rebus santan, garam, dan daun pandan. Aduk sampai kental. Sisihkan.

5. Panaskan wajan besi. Tuang adonan sambil tekan bagian tengahnya dengan bagian bawah sendok sayur sambil digerakkan ke arah pinggir wajan agar adonan melebar.

6. Biarkan adonan sampai muncul lubang-lubang kecil.

7. Taburkan keju. Tutup wajan. Masak sampai matang.

8. Sajikan serabi dengan areh.

Selamat mencoba!

2. Resep Kue Pukis Empuk tanpa Telur

Bahan-Bahan

  • 150 gram tepung terigu
  • 4 sdm gula pasir
  • 200 ml santan kelapa
  • 1 sdm margarin, lelehkan
  • 1/2 sdt ragi instan
  • sejumput garam

Cara Membuat

1. Campur semua bahan kering.

2. Tuang santan sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga rata dengan menggunkan whisk.

3. Aduk rata sampai tidak ada yang bergerindil.

4. Tambahkan margarin. Aduk rata.

5. Tutup adonan dengan lap bersih. Diamkan selama 1 jam.

6. Panaskan cetakan yang diolesi margarin.

7. Tuang adonan ke cetakan (jangan sampai penuh). Tutup dan panggang sampai matang.

Selamat mencoba!

 

Baca juga:

 

3. Resep Kue Pancong khas Betawi yang Enak

Bahan-Bahan

  • 150 gram tepung beras
  • 350 ml santan kelapa
  • 200 gram kelapa parut
  • 1 sdt garam
  • gula pasir secukupnya untuk taburan
  • minyak goreng untuk olesan

Cara Membuat

1. Campur tepung beras, garam, dan kelapa parut. Aduk rata.

2. Tuang santan ke adonan tepung. Aduk rata.

3. Panaskan cetakan yang sudah diolesi minyak.

4. Tuang adonan kue pancong ke cetakan. Tutup dan panggang hingga matang.

5. Sajikan dengan taburan gula pasir.

Selamat mencoba!

 

Baca juga:

 

4. Resep Kue Lumpur Pandan Keju yang Lembut

Bahan-Bahan

  • 500 gram kentang kukus, haluskan
  • 250 gram gula pasir
  • 2 butir telur ayam
  • 1 butir kuning telur ayam
  • 2 gram vanili
  • 500 ml santan cair
  • 100 gram margarin cair
  • 1 sdt pasta pandan
  • keju parut secukupnya

Cara Membuat

1. Kocok telur, gula, dan vanili dengan mixer sampai tercampur rata.

2. Tambahkan terigu, kentang, dan santan secara bergantian ke adonan sambil dikocok dengan mixer berkecepatan rendah.

3. Tambahkan margarin dan pasta pandan. Aduk rata.

4. Panaskan cetakan.

5. Tuang adonan ke cetakan. Tutup. Saat kue lumpur sudah setengah matang, beri taburan keju parut. Tutup kembali dan panggang hingga matang. Lakukan sampai semua bahan adonan habis.

Selamat mencoba!

 

5. Resep Cara Membuat Kue Bikang Pandan yang Berserat Cantik

Bahan Biang

  • 2 sdm tepung beras
  • 150 ml air

Bahan Utama

  • 350 gram tepung beras
  • 50 gram tepung terigu serba guna
  • 150 gram gula pasir
  • 700 ml santan
  • 1 sdt garam
  • 100 ml larutan air pandan dan daun suji
  • 10 lembar daun pandan
  • 10 lembar daun suji

Cara Membuat

1. Untuk membuat bahan biang, larutkan tepung beras dalam air, masak hinggan mengental dan meletup-letup. Matikan api dan biarkan hangat.

2. Campur bahan biang, tepung beras, terigu, garam, dan gula. Masukkan larutan pandan. Aduk rata.

3. Masukkan santan sedikit demi sedikit sambil dikocok dengan mixer selama sekitar 10 menit.

4. Panaskan cetakan sampai agak berasap.

5. Tuang satu sendok sayur adonan ke cetakan. Bila adonan sudah setengah matang, kecilkan api.

6. Panggang hingga kue matang. Cungkil dan keluarkan kue bikang dari cetakan. Lakukan sampai semua bahan adonan habis.

Selamat mencoba!

 

Baca juga:

 

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading